Kesenian dan destinasi wisata alam maupun yang sangat spektakuler membuat Bali banyak dikunjungi oleh para wisatawan dari seluruh dunia, salah satunya adalah Taman Dedari Ubud. Taman Dedari Ubud sempat viral di media sosial berkat dua patung besar dan puluhan patung dengan ukiran yang sangat dramatis dan mempunyai unsur seni tinggi.
Tidak heran jika Taman Dedari Ubud mempunyai daya tarik tersendiri terhadap para wisatawan lokal maupun mancanegara. Taman Dedari Ubud merupakan sebuah restoran yang menyajikan banyak makanan dan minuman mulai dari menu breakfast, main course, appetizer, hingga desert dengan harga yang cukup terjangkau dengan sejenis restoran.
Tempat ini juga menyajikan sebuah hotel bintang lima yang bisa di tinggali oleh para turis yang hendak berlibur di sini. Apakah kalian ingin berkunjung ke tempat ini?
Berikut informasi seputar Taman Dedari Ubud, sebuah mahakarya indah dari para seniman.
Informasi Seputar Taman Dedari Ubud
Taman Dedari Ubud terletak di Jalan Raya Kedewatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali atau berjarak sekitar 43 kilometer dari Bandara I Gusti Ngurah Rai dengan jarak waktu tempuh selama 1 jam 30 menit. Di dalam tempat ini terdapat patung dengan tinggi rata-rata sekitar 5 hingga 10 meter.
Tempat ini menyediakan berbagai hidangan makanan khas Bali hingga makanan Western. Harga makanan dan minuman di tempat ini juga terbilang cukup murah untuk sebuah restoran, yaitu mulai dari 14 ribu saja kalian bisa menikmati makanan dan minuman di tempat ini. Restoran ini buka setiap hari pada pukul 10.00 WITA sampai 21.00 WITA.
Dengan pemandangan alam yang masih sangat terjaga dan patung besar yang menjulang tinggi membuat tempat ini memiliki kesan yang misterius namun indah. Tempat ini juga ada beberapa spot untuk berfoto, salah satunya adalah dua patung besar yang berada di tengah restoran tersebut, kalian diperbolehkan berswafoto di spot tersebut.
Taman Dedari Ubud memiliki kesan yang berbeda, yaitu terasa sejuk di pagi hari, misterius pada siang hari dan romantis saat malam hari. Pada hari istimewa biasanya tempat ini juga mengadakan beberapa event atau acara yang sangat bombastis dan menarik untuk di lihat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Buku 'A Time For Mercy', Menekuni Semesta Kepolisian yang Unik
-
Ulasan Buku 'The Light We Carry', Persepsi dari Perempuan Afrika-Amerika
-
Ulasan Buku 'Ready Player Two'; Teknologi Masa Kini yang Semakin Canggih
-
Ulasan Buku Friends, Lovers, and The Big Terrible Thing Karya Matthew Perry
-
Ulasan Buku 'Fairy Tale', Kekuataan Horror yang Bikin Bulu Kuduk Merinding
Artikel Terkait
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
BRI Berikan Diskon Spesial Layanan Kesehatan di RS Ari Canti Ubud
-
Jokowi Direncanakan Akan Datang ke Bali Demi Kampanyekan Mulia-PAS, Megawati Tidak
-
Buntut 'Jalan-Jalan ke Bali', Pengamat Sarankan Pj Bupati Ganti Kadinsos Jika Tak Ingin Kepercayaan Masyarakat Hilang
-
Polisi Ungkap Lab Narkoba Hasis di Vila Uluwatu Bali Hasilkan Duit Rp 1,5 Triliun Dalam 2 Bulan
Ulasan
-
Belajar Menerima Trauma Masa Lalu dari Buku Merawat Trauma
-
Rumah Makan Padang Melisa, Kelezatan Tiada Tara di Kota Jambi
-
4 Novel Thriller yang Bisa Dibaca Cepat tapi Berkesan Lama
-
Misteri Kerajaan Bawah Laut dalam Novel Pearlspire Kingdom
-
Ulasan Buku Tahu Gak Tahu, Bahas Fenomena Sosial Lewat Ilustrasi yang Unik
Terkini
-
4 Pilihan OOTD Hangout ala Park Ji-hu yang Wajib Dicoba di Akhir Pekan!
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
F1 GP Las Vegas 2024, Bisakah Max Verstappen Kunci Gelar Juara Dunia?
-
AFF Cup 2024 Resmi Gunakan Teknologi VAR, Kabar Buruk Bagi Timnas Vietnam?
-
4 Rekomendasi Jurusan Kuliah untuk Kamu yang Punya IQ Tinggi, Mau Coba?