Film Road House yang disutradarai Doug Liman dan ditulis oleh Anthony Bagarozzi dan Chuck Mondry, Pertama kali tayang pada 8 Maret 2024 pada ajang SXSW bagian khusus ‘Festival Film & TV SXSW 2024’, dan telah mencuri banyak atensi penonton.
Festival Film & TV SXSW 2024 adalah bagian dari ajang South by Southwest (SXSW), sebuah festival seni dan teknologi yang diadakan setiap tahun di Austin, Texas, Amerika Serikat. Festival ini mencakup berbagai macam acara, termasuk film, musik, interaktif, dan konferensi pendidikan. Festival Film & TV SXSW menyoroti film-film baru, seri televisi, dokumenter, dan karya-karya audiovisual lainnya dari berbagai genre dan negara.
Dibintangi oleh bintang-bintang ternama: Jake Gyllenhaal sebagai Elwood Dalton, Daniela Melchior sebagai Ellie, Conor McGregor sebagai Knox, dan lainnya. "Road House” merupakan remake dari film aksi klasik tahun 1989 dengan judul yang sama, sekarang sudah tayang di Prime Video sejak 21 Maret 2024.
"Road House" mengisahkan Elwood Dalton, seorang mantan petarung UFC yang mendapat tawaran pekerjaan sebagai penjaga di Road House di Florida Keys. Di sana, dia bertemu dengan seorang dokter bernama Ellie dan jatuh cinta padanya. Namun, Elwood harus menghadapi situasi serius di Road House. Dalam perjuangannya, Elwood harus mempertahankan cinta dan mengatasi situasi serius itu, mampukah?
Ulasan:
Dalam konteks "Road House" versi 2024, remake ini menawarkan pendekatan yang menarik terhadap kisah yang sudah dikenal sebelumnya. Dengan menyajikan cerita yang sudah ada dengan sentuhan modern. Film ini mencoba untuk menghibur dan memikat penonton baru sambil tetap menghormati materi sumbernya.
Salah satu aspek yang menarik dari remake ini adalah kehadiran para pemeran baru dan karakter yang lebih dikembangkan. Jake Gyllenhaal mengambil peran utama sebagai Elwood Dalton, menghadirkan interpretasi yang berbeda dari karakter yang (dahulu) diperankan oleh Patrick Swayze. Dengan demikian, penonton dapat melihat sisi baru dari cerita yang sudah dikenal.
Selain itu, kehadiran aktor-aktor seperti Daniela Melchior, Conor McGregor, dan Billy Magnussen juga memberikan nuansa segar pada film ini.
McGregor, misalnya, mendapat peran antagonis sebagai Knox. Meskipun baru dalam dunia akting, McGregor memukau penonton dengan kehadiran panggungnya yang flamboyan dan energik. Dalam peran antagonisnya, dia berhasil memberikan dimensi baru pada karakternya dengan aksi-aksi showboating dan senyum-senyum ceria yang menakutkan. McGregor membuktikan bahwa dia nggak hanya mampu di atas ring sebagai seorang petarung campuran (mixed martial artist) profesional, tetapi juga di layar lebar.
Namun, di sisi lain, sebagai film remake, "Road House” mengemban risiko. Penonton yang sudah jatuh hati dengan film versi asli tentunya memiliki harapan yang tinggi terhadap remake ini, dan jika nggak memenuhi ekspektasi, itu dapat menimbulkan kekecewaan. Jujur, ya, kesuksesan sebuah remake sangat subjektif dan dapat diukur dari berbagai sudut pandang, termasuk tanggapan dariku yang cenderung subjektif, serta dari performa di box office, atau sebanyak apa jumlah penontonnya.
"Road House" versi 2024 cukup baik. Penampilan Jake Gyllenhaal, Conor McGregor, dan pemain lainnya, menyajikan sebuah interpretasi menarik. Sutradara Doug Liman juga berhasil menyelaraskan elemen-elemen aksi, komedi, dan ketegangan dengan keren dengan memberikan sentuhan modern yang segar pada cerita yang sudah dikenal.
Meskipun, ya, ada kurangnya. Menurutku filmnya kurang greget bila dibandingkan dengan versi lawas. Skor dariku cukup 7,5/10, selain kurang greget, juga karena yang nyuri perhatianku justru McGregor, yang notabene aslinya adalah petarung profesional di atas ring, tapi terlibat jadi pemeran pendukung sebagai sosok antagonis. Pokoknya selamat menonton, ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Daya Pikat Film Good Boy, Melihat Setan dari Mata Seekor Anjing
-
Review Film Ballad of a Small Player: Visual Ciamik tapi Kesan Akhir Kosong
-
Saat Lyto Pictures Menyuguhkan Luka Melalui Film Sampai Titik Terakhirmu
-
A24 Hadirkan Rom-Com Afterlife Paling Menyentuh Lewat Film Eternity
-
Menariknya Film Kang Solah from Kang Mak x Nenek Gayung, Sekuel yang Berani Ganti Sudut Pandang
Artikel Terkait
-
Gina S. Noer Kritik Banyaknya Film Horor Lokal yang Mengeksploitasi Agama
-
Jadi Karya Anumerta, 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun akan Dirilis
-
Sinopsis Citizen of a Kind, Kisah Emak-emak Ringkus Bos Voice Phishing!
-
Bertabur Bintang! Ada Park Bo Gum hingga Suzy, Film Wonderland Tayang Juni
-
Syuting saat Proses Cerai, Ria Ricis Sering Kena Semprot Sutradara, Nah Lho Kenapa?
Ulasan
-
Membaca Drama 'Genie, Make a Wish' Lewat Lensa Pengasuhan Kolektif
-
Review Film Ballad of a Small Player: Visual Ciamik tapi Kesan Akhir Kosong
-
The Principles Of Power: Rahasia Memanipulasi Orang Lain di Segala Situasi
-
Review Film Dongji Rescue: Kisah Heroisme Lautan yang Menggetarkan
-
Les Temptes de la Vie: Ketika Musik, Paris, dan Badai Hidup Menyatu
Terkini
-
Suvenir Pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin Bikin Melongo, Ada TV?
-
4 OOTD Paula Verhoeven: Tampil Stylish di Lapangan Padel Meski Berhijab!
-
Tragis! Dina Oktaviani Dibunuh dan Diperkosa Teman Kerja: 7 Fakta Kelam yang Bikin Merinding
-
Nyesek! Kalah Tipis dari Arab Saudi, Ranking FIFA Timnas Indonesia Disunat
-
Pesta Nikah Paling Heboh Berakhir dengan Cek Palsu 3 Miliar! Pengantin Pria Kabur Bawa Motor Mertua