Kesepian dan kesendirian adalah dua perasaan yang kerap menghampiri banyak orang, teutama para single. Ketidaknyamanan dan kehampaan ini pun diungkap TREASURE melalui lagu "Hello".
Lagu utama dalam album "THE SECOND STEP : CHAPTER TWO" yang dirilis pada 4 Oktober 2022 ini, bercerita tentang seseorang yang berkawan sepi dan mencari tambatan hati untuk mengusir kekosongan di jiwa.
Hal ini pun telah mereka gambarkan sejak pembukaan lagu melalui bait:
"Aku telah sendirian. Kurasa aku sendirian seperti sebuah pulau di keramaian. Tak peduli seberapa keras aku mencoba, aku hanya merasa itu kosong."
Mereka pun mengatakan bahwa segala usaha telah dilakukan untuk mengakhiri kesendirian ini karena mereka telah merasa lelah.
"Dimana kamu, aku membutuhkanmu. Jangan bilang ini kebetulan. Tanpamu semuanya bohong. Kenapa baru muncul sekarang? Kemana saja kamu selama ini?"
Meski melelahkan, membutuhkan perjalanan panjang, dan waktu yang lama, TREASURE akhrinya menemukan tambatan hati yang mengusir kekosongan dan kesepiannya selama ini. Lagu "Hello" juga dilambangkan sebagai bentuk sapaan untuk seseorang ketika bertemu. Ia pun ingin agar orang tersebut menyapanya juga karena ia tidak ingin kembali ke masa lalu (dalam kesepian).
"Aku tak ingin kembali sendirian dalam kesepian. Tolong katakan itu lagi padaku. Tolong katakan hello lagi."
"Hello" juga menunjukkan kecerian dan membawa semangat. Karena badai telah berlalu dan kini saatnya bertemu pelangi indah sehabis hujan. Kesepian juga mereka gambarkan sebagai ombak dan air mata, dan mereka telah mengatakan selamat tinggal pada semua itu.
"Selamat tinggal air mataku. Selamat tinggal kesepian. Sekarang hatimu mulai berdetak pump pump."
Penantian yang begitu lama ini membuat TREASURE berdebar seperti akan meledak. Namun mereka menyukai semua perasaan ini karena sekarang mereka sudah bahagia.
"Jika aku bertemu denganmu. Aku tidak keberatan terbakar. Aku telah lama menunggu. Aku ingin cinta mendetakkan hatiku. Seorang gadis yang bisa aku pertaruhkan hidupku."
Akhir kata, "Hello" menggambarkan sapaan yang indah pada kebahagiaan dan perpisahan pada kesepian. Melalui lagu ini TREASURE ingin mengajak semua orang untuk bersemangat karena walau membutuhkan waktu yang panjang, ombak akan tenang dan air mata akan berganti dengan senyuman.
Baca Juga
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
-
Drama Korea Virtuous Business: Ibu Polos yang Dobrak Moral demi Ekonomi Keluarga
-
Jawaban Pertanyaan Hidup di Buku Ketika Aku Tak Tahu Apa yang Aku Inginkan
-
Key SHINee 'Golden': Warna-warni Masa Muda yang Relevan dengan Banyak Orang
Artikel Terkait
-
Cek Fakta: Benarkah Lagu Indonesia Raya Bakal Jadi Lagu Pembukaan Piala Dunia 2026?
-
Lirik Lagu Iki Weke Sopo dan Makna Karya Terbaru Happy Asmara dan Gilga Sahid
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Mengenal Basuki Endropranoto, Sosok Jenius di Balik Mars PGRI
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
Ulasan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Ulasan Novel Quatre Karya Venita Beauty: Memilih Antara Mimpi Atau Realita
-
Selalu Best Seller, 3 Buku Ini Gak Pernah Nangkring di Event Cuci Gudang
-
Ulasan Buku Susah Payah Mati di Malam Hari Susah Payah Hidup di Siang Hari, Tolak Romantisasi Hujan dan Senja
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!