Pencinta film bertema kelurga yang penuh haru biru pasti akan menyukai 'Canola'. Film Korea yang dirilis pada 2016 ini mengangkat kisah seorang nenek (Yoon Yeo Jung) dan cucunya Hyeji (Kim Go Eun) yang tidak hanya menyentuh tapi juga mengandung plot twist.
Dikisahkan seorang nenek yang berprofesi sebagai penyelam hidup sederhana bersama cucunya, Hyeji di Pulau Jeju. Ayah Hyeji sudah tiada, sementara ibunya meninggalkannya demi menikah dengan lelaki lain.
Meski begitu, nenek dan Hyeji yang berusia 5 tahun hidup bersama dengan bahagia dan saling menjaga. Higga suatu hari, Hyeji hilang di sebuah pasar yang ramai saat ia berbelanja bersama sang nenek.
Hal ini pun menjadi pukulan besar bagi si nenek. 12 tahun berlalu, keduanya akhirnya dipertemukan lagi di usia Hyeji 17 tahun. Namun semuanya tidak lagi sama seperti dulu karena ada rahasia yang dibawa Hyeji dari masa lalunya.
Film ini memiliki alur yang ringan dan konflik yang tak terduga. Saya menyukai tema dan genre seperti ini karena bisa menjadi tontonan yang singkat sekaligus menghibur di saat penat.
Kisahnya yang mengaduk perasaan juga membuat 'Canola' mendapat rating yang memuaskan dari penonton. Selain itu, saya menyukai akting dari para tokohnya yang menambah feel dari film ini.
Saya sempat mengira akan ada adegan romansa antara Hyeji dengan Han (Minho SHINee), tapi ternyata tidak. Namun peran Han dalam film ini tidak bisa disepelekan. Karena berkat nomor di ponselnya semua teka-teki masa lalu Hyeji akhirnya terbongkar di kantor polisi Seoul.
Di sisi lain, saya juga menyukai ahjussi yang menjaga nenek dan guru seni Hyeji. Tokoh-tokoh ini membantu alurnya terus bergerak dan terlihat perkembangan karakter yang semakin positif.
Hal ini jugalah yang membuat 'Canola' tidak tampak membosankan dan hanya menjual kesedihan. Karena film ini menjaga tempo dan pace dari alurnya yang membuat emosi penonton naik dan turun.
Akhir kata, 'Canola' bisa menjadi tontonan bersama keluarga di akhir pekan untuk mengingat kembali pentingnya kebersamaan bersama orang yang dicintai.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
Artikel Terkait
-
Dibintangi Atiqah Hasiholan, Film Terkutuk Bakal Tayang di 5 Negara
-
KPR BRI Property Expo 2024, Permudah Proses Pilih dan Beli Rumah di Area Surabaya
-
Intip Kekayaan Fadli Zon, Rekan Kerja Giring Ganesha Diduga Kena Sindir Kamila Andini gegara FFI
-
Nantikan! Ji Seung Hyun dan Jung Hye Sung Siap Menghibur di Film Aksi Komedi Baru
-
Piknik Bersama Maut: Film Pendek yang Ajarkan Pentingnya Menikmati Hidup
Ulasan
-
Bangkit dari Keterpurukan Melalui Buku Tumbuh Walaupun Sudah Layu
-
The Grand Duke of the North, Bertemu dengan Duke Ganteng yang Overthinking!
-
Menyantap Pecel Lele Faza, Sambalnya Juara
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino
-
Jangan Memulai Apa yang Tidak Bisa Kamu Selesaikan: Sentilan Bagi Si Penunda
Terkini
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
3 Moisturizer Lokal yang Berbahan Buah Blueberry Ampuh Perkuat Skin Barrier
-
5 Manfaat Penting Pijat bagi Kesehatan, Sudah Tahu?
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Kalahkan Shi Yu Qi, Jonatan Christie Segel Tiket Final China Masters 2024