STAYC merilis lagu baru berjudul "Beautiful Monster" pada 19 Juli 2022. Lagu utama dalam album single ketiga “We Need Love” ini disusun oleh B.E.P dan FLYT.
Dimana "Beautiful Monster" adalah lagu dance pop yang bercerita tentang membandingkan cinta yang menyebabkan rasa sakit sekaligus kenyamanan. Lagu ini memamerkan suara gitar akustik dan bass 808 yang menambah ketegangan pada getaran lagu.
Sesuai judulnya, melalui "Beautiful Monster", STAYC mengungkap kefrustasian mereka akan laki-laki yang begitu baik dan manis. Semua perilaku dan kata-katanya bisa membuat mereka terpikat.
Namun di sisi lain, mereka juga tersakiti oleh sosok tersebut. Dalam musik videonya, ada adegan saat apel yang tampak ranum dan manis kemudian mengeluarkan ulat. Mungkin seperti itulah yang gadis-gadis ini rasakan. Dilema karena buah manis yang mereka petik tapi tidak bisa mereka nikmati karena telah busuk termakan ulat.
STAYC juga menyebut hubungan ini rumit dan seperti puzzle. Namun di sisi lain, mereka membutuhkan sosok tersebut untuk melengkapinya. Sehingga mereka meminta agar sekali ini saja sosok tersebut mau menjadi kekasihnya.
Namun setelahnya, mereka kembali menyadari kalau semua ini hanyalah monster yang manis. Relasi toksik seperti ini tentu banyak dialami oleh pasangan kekasih.
Dimana mereka disembuhkan sekaligus disakiti di saat bersamaan. Tentu hal ini tidak sehat dan hanya membuatmu tidak nyaman.
Di sisi lain, meski memiliki story line yang sedikit sendu, tapi para gadis ini mengemas semuanya dalam balutan keceriaan penuh warna khas STAYC. Di pembukaan musik videonya bahkan tetap ada unsur dongeng dengan kostum dan latarnya yang khas.
Dimana mereka seperti sedang merenung di sebuh ruangan dan merasa galau. Pikiran yang kacau dan segala sesuatu pun bisa mengingatkan mereka akan sosok tersebut. Mulai dari wangi parfumnya, kebiasaan, hingga cuaca.
Akhir kata, STAYC adalah girl grup yang secara konsisten menggunakan konsep cerah dan ceria di musik videonya. Ini tentu cantik untuk ditonton. Namun di sisi lain, terkadang konsep ini menjadi membosankan karena terus digunakan berulang.
Di sisi lain, lirik lagu mereka pun khas. Jadi meski ceritanya berbeda, tapi kita bisa mengetahui bahwa ini adalah lagu STAYC.
Baca Juga
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
'Left Right Confusion' Youngjae TWS: Cinta yang Terkenang di Setiap Langkah
-
Pertemuan Cinta yang Memesona dalam Lagu SHINee Bertajuk Married to the Music
-
ITZY Gold: Percaya Diri untuk Bersinar Seperti Emas di Jalan Masing-masing
-
NCT WISH Steady: Pertemuan Ajaib dengan Seseorang yang Berharga dalam Hidup
Artikel Terkait
-
Beda Nasib Denny Cagur Vs Cinta Mega yang Terseret Judol, Diperiksa Polisi Vs Dipecat Partai
-
Potret Rumah Uya Kuya di Amerika Serikat: Ditempati Cinta Kuya, Dilaporkan di LHKPN?
-
Pertemuan Cinta yang Memesona dalam Lagu SHINee Bertajuk Married to the Music
-
Pendidikan Moncer Cinta Laura, Curi Atensi setelah Soroti Fenomena Artis yang Bawa Banyak Asisten
-
Perjuangan Adhisty Zara Berhijab Demi Peran di Cinta Dalam Ikhlas
Ulasan
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Review Webtoon Pasutri Gaje, Drama Kehidupan Rumah Tangga yang Relate!
-
Ulasan Buku 'Cindelaras', Kisah Permaisuri Raja yang Dibuang ke dalam Hutan
-
Ulasan Film Monolith: Keberanian Seorang Ibu dalam Melindungi Anaknya
-
Ulasan Film REC, Horor Found Footage yang Mencekam
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings