Bagi penikmat cerita horor mungkin akan kurang puas dengan novel ini. Karena cerita misteri horornya masih terhitung ramah. Namun tidak ada salahnya untuk membaca kisan Berlin dan Kairo ini.
Mereka adalah remaja SMA yang punya indera keenam dan podcster yang dipertemukan karena kasus meninggalnya Sofia, siswi SMA Lentera Victory yang diduga bunuh diri.
Kairo punya kemampuan bisa melihat dan berkomunikasi dengan makhluk astral. Setelah Berlin mengunggah podcast terbarunya yang membahas kematian Sofia, arwah Sofia pun meminta tolong Kairo untuk mengungkap misteri kematiannya.
Arwah Sofia tidak ingat apa yang membuatnya meninggal hingga bergentayangan di sekolah.
Berlin yang memakai nama udara Briska, awalnya menolak podcast tersebut. Namun Kairo menjelaskan bahwa bila kasus meninggalnya Sofia bisa terungkap, orang akan percaya bahwa suara minta tolong yang masuk ke podcast-nya bukan setting-an.
Berlin dan Briska memang 2 sosok yang berbeda. Podcast tersebut membuat pendengarnya banyak bereaksi.
Berlin yang asli tidak dianggap oleh teman-tema sekolahnya. Namun saat ia menjadi Briska, dia dikenal dan podcast-nya ditunggu banyak orang. Hal ini akhirnya membuat Berlin setuju dengan Kairo untuk mengungkap alasan kematian Sofia.
Setelah setuju, Sofia pun masuk ke mimpi Berlin untuk mencari tahu tujuannya. Namun setiap hal ini terjadi, Berlin akan jatuh sakit.
Melihat hal ini, Kairo pun merasa khawatir dan berusaha lebih melindungi Berlin.
Selain tema remaja dan misteri, novel ini juga dibalut dengan romansa antara Berlin dan Kairo yang lama-kelamaan menjadi teman jadi cinta.
"Podcase" punya alur yang menarik. Terlebih covernya juga cantik banget. Bagi yang sudah membaca novel ini sejak ajang Belia Writing Marathon di Wattpad, mungkin akan lebih menyukai novel ini dalam versi buku.
Buku ini punya tema unik sehingga bisa menjadi inspirasi bila pembaca ingin mengikuti kompetisi dari penerbit bergengsi ini. Saya merekomendasikan buku ini untuk kalian baca.
Identitas Buku
Judul: Podcase
Penulis: Lia Nurida
Penerbit: Bentang Belia (PT. Bentang Pustaka
ISBN : 978-602-430-724-0
Jumlah Halaman: 324 halaman
Baca Juga
-
Bedah Skema Judi Online di Balik Film China "No More Bets"
-
Bedah Lagu SuperM Better Days: Ada Hari Menyenangkan setelah Masa Sulit
-
Semuanya Akan Baik-baik Saja, Ini 'Obat' di Balik Lagu EXO 'Just As Usual'
-
Mengenal Fangirling Sebagai Coping Mechanism untuk Bertahan Hidup
-
Isu Diskriminatif di Balik Film Jepang 'Sweet Bean'
Artikel Terkait
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
-
Jessica Chastain Bintangi Film Horor Bertajuk Incidents Around the House
-
Ulasan Novel White is for Witching: Kisah Rumah Warisan yang Penuh Rahasia
-
Buku Perjalanan ke Langit: Nasihat tentang Pentingnya Mengingat Kematian
Ulasan
-
Lucunya Hantu Pemula Berjuang Takuti Manusia di Film Dead Talents Society
-
Review Film Without Arrows: Dokumenter yang Diam-Diam Menancap di Hati
-
Ulasan Novel The One and Only Bob, Kisah Berani Bob sang Anjing Kecil
-
Review Serena: Story Berat, Art Cakep, dengan Tension yang Menembus Layar
-
Ulasan Film No More Bets: Jerat Penipuan Online dan Perdagangan Manusia
Terkini
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Couple Favorit Hospital Playlist Ini Dikabarkan Tampil di Resident Playbook
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
Sindrom Marie Antoniette: Karakter Anime Berambut Putih Ini Punya Trauma!