Berbicara seputar komik online, ada banyak sekali situs penyedia komik online dengan beragam genre yang disajikan. Sebut saja Webtoon, Naver, Kakaopage, Manta, dan sebagainya. Bila kamu adalah penikmat komik online, kamu pasti tidak asing dengan Under the Oak Tree.
Under the Oak Tree merupakan komik adaptasi dari novel berjudul sama yaitu Under the Oak Tree karya Kim Suji yang tayang di platform Ridi. Berangkat dari situ, novel pun diadaptasi menjadi manhwa dengan art luar biasa.
Under the Oak Tree memiliki dua tokoh utama, yaitu Maximillian dan Riftan Calypse sebagai sepasang suami istri. Komik ini memiliki rating 17+ dan mengambil genre psychological, romantis, dan historical.
Di season 1, menunjukkan latar belakang Maximillian yang adalah putri seorang Duke yang memiliki gangguan speech delay karena kekerasan psikis yang dilakukan oleh ayahnya. Dia lalu dinikahkan dengan seorang ksatria hebat dari kelompok Remdragon bernama Riftan Calypse. Sayangnya, setelah malam pernikahan, Riftan pun pergi berperang dan baru kembali tiga tahun kemudian.
Riftan sendiri selain seorang ksatria hebat, dia juga merupakan salah satu kepercayaan raja, dan seorang tuan tanah yang kaya raya di Anatol. Meski rumor yang beredar adalah Riftan hendak menceraikan Maximillian untuk menikahi putri Agnes, tetapi dia tetap kembali kepada istrinya.
Untuk season 2 dan 3, cerita mereka jauh lebih kompleks karena mencakup pertengkaran Riftan dengan Maximillian, sampai kehidupan pernikahan mereka yang dinamis. Hal itu disebabkan oleh Riftan yang harus sering bertugas keluar selama berhari-hari, dan Maximillian yang mulai membuka diri dan menyembuhkan luka batinnya perlahan. Ditambah dengan kedatangan putri Agnes sebagai tamu kehormatan, dan segala kerandoman sang putri yang tidak anggun seperti apa yang dibayangkan.
Sedangkan untuk season 4, cerita lebih fokus pada petualangan Riftan dan Maximillian untuk mencapai sebuah wilayah. Petualangan mereka diwarnai dengan kekhawatiran Riftan, perdebatan para ksatria, sampai penyesalan Maximillian telah ikut ke dalam perjalanan ini. Sebab, mereka harus berkuda sepanjang waktu, tidur dengan tenda dan alas tidur seadanya, makanan yang biasa saja, sampai harus melawan berbagai monster.
Under the Oak Tree statusnya masih on-going ya di season 4 ini. Chapternya pun masih di sekitar 90-an. Buat kamu yang suka kisah roman dengan konflik ringan, komik ini cocok untukmu. Ditambah lagi, kisah ini tidak melulu monoton dengan romansa saja lho, tapi diselingi dengan kekocakan para ksatria lainnya. Sekian.
Baca Juga
-
Yen Ing Tawang Ana Lintang: Rindu Menggila di Bawah Langit Penuh Bintang
-
Manhwa The Count's Secret Maid: Konflik Berat dengan Eksekusi Plot Bikin Penasaran
-
The Male Lead is A Murderer: Tema Klise yang Sukses Bikin Senam Jantung!
-
Blaka Suta: Kejujuran dalam Daily Life dan Hukum Tabur Tuai Lintas Generasi
-
Struktur Kata 'Ampil' Bahasa Jawa, Bisa Jadi Subjek, Predikat, Hingga Objek
Artikel Terkait
-
3 Karakter Akan Bersinar di Anime Solo Leveling Season 3, Ada Favoritmu?
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
-
Manhwa The Count's Secret Maid: Konflik Berat dengan Eksekusi Plot Bikin Penasaran
-
Mengenal Sillad 'Solo Leveling' yang Berperan di Kebangkitan Shadow Monarch
-
The Male Lead is A Murderer: Tema Klise yang Sukses Bikin Senam Jantung!
Ulasan
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Di Antara Luka dan Pulih: Lika-Liku Luka, Sebuah Perjalanan Menjadi Manusia
Terkini
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei