W Korea Edisi Mei: Doyoung Berbagi Kebanggaan di NCT dan Tujuan Karier Jangka Panjang

Hernawan | Siti Eirene
W Korea Edisi Mei: Doyoung Berbagi Kebanggaan di NCT dan Tujuan Karier Jangka Panjang
Doyoung NCT (Soompi)

Dalam wawancara yang mengikuti sesi pemotretan dengan W Korea edisi Mei 2022, Doyoung NCT berbagi kabar terbaru tentang hal yang dilakukannya, yaitu menyelesaikan syuting untuk drama asli TVING 'To X Who Don't Love Me' (terjemahan harfiah). Soompi melansir, drama Korea tersebut bisa ditonton pada bulan Juni 2022 mendatang.

Doyoung NCT tidak dapat membicarakan secara terperinci. Namun, saat ini dia mengaku sedang mempersiapkan hal yang menyenangkan dan juga sedang merekam musik.

Doyoung memilih drama 'The Lady in Dignity', 'When the Camellia Blooms', serta 'Melo Is My Nature' yang dibintangi oleh kakak laki-lakinya Gong Myung sebagai film dan drama favoritnya. Dia juga menambahkan serial ‘Crash Landing On You' dan tampak bersemangat membicarakannya.

Doyoung mengaku dia baru menonton drama ‘Crash Landing On You' baru-baru ini dan juga mengetahui bahwa pasangan aktor dalam drama itu bersama di kehidupan nyata. Menurutnya, hal paling mengesankan adalah kalimat yang Hyun Bin ucapkan saat minum, yaitu 'Aku ingin melihatmu menjadi tua di sisimu, dan aku ingin melihatmu membesarkan anak-anak.' Saat menonton adegan emosional itu beberapa bulan lalu, Doyoung menjadi tergila-gila dan berpikir pasangan itu akan menikah sebentar lagi.

Doyoung mengungkap dia tidak pernah bertemu bintang 'Crash Landing On You' baik Hyun Bin atau Son Ye Jin. Mereka tidak berkenalan sama sekali. Namun, dia sebenarnya ingin mengunggah pesan ucapan selamat di Instagram story. Doyoung NCT ingin menggunakan kesempatan ini dengan tulus mengucapkan selamat atas cinta mereka berdua.

Tentang Konser Tur Dome Pertama NCT

Doyoung NCT (Soompi)
Doyoung NCT (Soompi)

Bulan depan, NCT 127 akan memulai tur dome pertama mereka di seluruh Jepang. Tur dome merupakan pencapaian besar bagi para musisi. Doyoung berkomentar sejujurnya dia masih tidak percaya karena selama pendemi tidak ada alasan untuk berdiri di panggung besar atau mendengarkan sorakan panjang selama dua tahun terakhir.

Doyoung menambahkan saat masih trainee, dia pernah menonton pertunjukan TVXQ di Tokyo Dome dan dia merasa merinding bahkan sebelum mereka muncul di panggung. Ingatannya masih sangat jelas tentang penonton yang sangat banyak, light stick yang berayun dalam konser, dan sorak-sorai yang penuh semangat. Menurutnya, melihat pemandangan itu dari panggung dan bukan dari penonton pasti luar biasa.

Kebanggaannya sebagai Member NCT

Doyoung NCT (Soompi)
Doyoung NCT (Soompi)

Doyoung sering berpikir bahwa dia merasa bangga karena menganggap NCT cukup keren. Dia merasa seperti itu ketika memikirkan warna dan keragaman yang dipancarkan tim, serta ketika memikirkan anggotanya. Mereka membuat musik yang beragam tanpa takut akan hal baru. Sambil melakukannya, mereka juga mempertahankan warna unik tim NCT. Meski tidak mudah, tetapi Doyoung berpikir NCT berhasil melakukannya.

Saat Doyoung mendengarkan musik oleh Mark, yang baru-baru ini merilis single solo, dia merasa sangat bangga. Doyoung berpikir emosi yang dia rasakan saat itu adalah kebanggaan. Bukan hanya Mark, tetapi setiap anggota NCT adalah kebanggaan Doyoung.

Doyoung menjelaskan dia memiliki kebanggaan sejak awal debut NCT 6 tahun lalu. Namun, di masa lalu, dia tidak berpikir bisa mengenalinya dengan baik. Sejujurnya, ketika pertama kali debut, Doyoung sangat merasakan kesulitan sistem NCT. Lee Soo Man pernah berkata, “Sementara publik mungkin perlu waktu untuk menyesuaikan dengan sistem NCT, tetapi begitu mereka menyesuaikan dan mulai menyukai kalian, maka kalian akan lebih menawan daripada tim lain." Doyoung merasa seperti baru sekarang akhirnya bisa mengerti arti dari kata-kata itu.

Tujuan Karier Jangka Panjang

Doyoung NCT (Soompi)
Doyoung NCT (Soompi)

NCT mendapat kesempatan untuk berdiri di panggung besar seperti Tokyo Dome. Sebagai sebuah tim, dia tidak berpikir kita bisa melihat lebih jauh dari itu sekarang, jadi dia membicarakan tentang dirinya sendiri. Doyoung NCT ingin menjadi musisi yang bisa mengadakan konser sendirian. Bahkan jika dia tidak bisa benar-benar melakukan konser di kehidupan nyata, Doyoung ingin tumbuh menjadi penyanyi yang memiliki kemampuan sebanyak itu.

Sukses selalu untuk Doyoung dan NCT!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak