BlockBerry Creative merilis foto konsep baru untuk comeback LOONA dan mengonfirmasi ketidakhadiran Chuu dalam tur dunia mendatang.
Mengutip dari laman Pinkvilla pada Senin (06/06/2022), LOONA merilis foto konsep pertama untuk mini album spesial musim panas mendatang mereka berjudul “Flip That” melalui akun media sosial resmi mereka pada tanggal 5 Juni. Dalam foto yang dipublikasikan tersebut, para anggota langsung menarik perhatian dengan bunga-bunga indah yang mereka pegang dan juga bunga bermekaran di latar belakangnya.
Karakter utama dalam foto yang dirilis pada hari ini adalah Heejin, Hyunjin, Hasul, Yeojin, Vivi dan Kim Lip, yang memamerkan visual indah dan selaras dengan alam. LOONA, yang memamerkan visual mereka dengan gaun putih cantik, perhiasan dan mutiara, menandai transformasi berbeda yang belum pernah ditunjukkan sebelumnya melalui album ini, meningkatkan ekspektasi untuk comeback.
Pada tanggal 3 Juni, agensi LOONA, BlockBerry Creative, mengatakan melalui fancafe resmi, “Chuu akan absen dari ‘2020 LOONA 1st WORLD TOUR’ karena jadwal kegiatan yang telah dikonfirmasi sebelumnya untuk paruh kedua tahun ini.” Mereka kemudian menambahkan, “Kami meminta pengertian kalian dari para penggemar.”
LOONA diperkenalkan ke publik melalui proyek pra-debut yang dimulai pada Oktober 2016, di mana masing-masing dari 12 anggota terungkap secara berkala dengan merilis single promosi selama 18 bulan berikutnya. Mereka memulai debutnya dengan didukung oleh single utama “Favorit” dan judul lagu “Hi High”.
Pada 21 Februari 2022, Mnet mengumumkan bahwa LOONA akan berpartisipasi dalam “Queendom 2”. Pada tanggal 28 Februari, diumumkan bahwa LOONA tidak akan berpartisipasi dalam rekaman untuk putaran pertama yang diadakan pada hari yang sama sebab HaSeul, YeoJin, dan ViVi didiagnosis dengan COVID-19 beberapa hari sebelum rekaman. Sementara itu pada tanggal 2 Juni, LOONA selesai sebagai runner-up di final live show tersebut.
Sementara, sebentar lagi LOONA akan merilis mini album spesial musim panas “Flip That” pada pukul 6 sore KST (2:30 PM IST) pada tanggal 20 Juni mendatang. Penggemar telah menantikan comeback mereka setelah menilik potret manis itu. Bagaimana, menurutmu?