4 Alasan yang Membuat Webtoon "Jangan scroll" Semakin Menarik

Hikmawan Firdaus | Rizka Utami Rahmi
4 Alasan yang Membuat Webtoon "Jangan scroll" Semakin Menarik
Webtoon horor baru "Jangan Scroll"(Webtoon.com/janganscroll)

Webtoon berjudul Jangan Scroll baru yang sangat menarik untuk para pecinta genre horor hadir dengan tampilan dan jalan cerita yang semakin menarik. Setidaknya sudah ada 13 judul yang semuanya memiliki alur yang menegangkan yang membuat pembaca kerap ketagihan hingga rela menggelontorkan koin-koin emasnya. Apa saja sih yang membuat Webtoon ini makin menarik?

4 Alasan Kenapa Webtoon "Jangan Scroll" Menjadi Sangat Menarik

Tidak seperti genre horor yang lain, "Jangan Scroll" memiliki beberapa hal yang membuat gambar, ide cerita, serta alur yang sedikit berbeda dari Webtoon dengan genre horor lainnya. Apa saja sih hal menarik yang membuatnya berbeda? Berikut adalah daftarnya.

1. Dibuat oleh various author

"Jangan Scroll" adalah sebuah karya hasil dari kompilasi beberapa author. Sehingga dalam setiap episodenya memiliki judul, karakter gambar, serta ciri khas dari masing-masing author yang membuat ceritanya menjadi tidak membosankan karena selalu disuguhkan dengan keseluruhan tampilan yang berbeda.

2. Lebih memainkan teknik audio-visual

Jika biasanya Webtoon dengan genre horor jarang memainkan efek audio-visual, maka kali ini "Jangan Scroll" lebih banyak menampilkan permainan gambar gerak dan audio yang membuat pembacanya merasa ketagihan dengan kejutan-kejutan yang dihadirkan setiap scroll ke bawah layar cerita selanjutnya, sensasinya menjadi sungguh menegangkan.

3. Alur cerita lebih menarik

Karena Webtoon ini hasil kompilasi dari banyak pengarang, maka alur yang dihasilkan tiap cerita sangat berbeda sesuai karakteristik pengarang masing-masing. Ceritanya juga tidak terasa monoton, bukan sekadar hantu-hantu yang suka membuat jump scare secara tiba-tiba, justru alur yang sulit ditebak yang membuat ceritanya lebih menarik.

4. Waktu tayang lebih banyak

Kalau biasanya Webtoon horor hadir seminggu sekali penayangan, "Jangan Scroll" hadir hingga 3 kali penayangan setiap minggunya. Sungguh berita yang sangat baik untuk para pembaca setia Webtoon horor. Tidak harus menunggu selama seminggu, para pembaca sudah bisa membaca lagi Webtoon kesayangannya itu. Tentunya sangat menyenangkan sekali.

Demikianlah sedikit informasi tentang Webtoon horor yang belum lama ini tayang. Masih banyak cerita seru yang dapat ditunggu setiap minggunya. Untuk para penggemar bacaan horor tentunya Webtoon ini sayang untuk dilewatkan. Selamat membaca ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak