The Empress: Kisah Sejarah Romantis Kekaisaran Franz Joseph

Hernawan | Lintang Larissya
The Empress: Kisah Sejarah Romantis Kekaisaran Franz Joseph
Poster Ratu Elisabeth di 'The Empress' Netflix. (Netfix)

The Empress’ merupakan serial original Netflix yang mengisahkan kepemimpinan kerajaan Austria oleh Kaisar Franz Joseph dan Ratu Elisabeth, serta kisah cinta keduanya. 

Serial asal Jerman ini telah mengudara sejak 29 September lalu yang disutradarai oleh Florian Cossen dan Katrin Gebbe sebanyak enam episode untuk musim pertamanya.

Sinopsis ‘The Empress’: Kisah Sejarah Romantis Kekaisaran Franz Joseph

'The Empress'. (Netflix)
'The Empress'. (Netflix)

Kisah dimulai memperlihatkan seorang gadis berumur 16 tahun yang penasaran dengan dunia luar dan cinta sejatinya. Rasa penasaran itu membuat kedua orang tuanya sakit kepala bukan main, pasalnya Elisabeth von Wittelsbach, Putri Bavaria, menolak untuk dijodohkan dengan siapapun melainkan memilih untuk menantikan cinta sejatinya datang kepadanya. 

Berbeda dengan Elisabeth, kakaknya, Helene Bavaria telah bertunangan dengan Kaisar Franz Joseph, pemimpin Austria. Namun, ketika Kaisar dalam masa mengenal Helene, ia justru kepincut dengan adiknya yang menurutnya memiliki pesona menarik dan berbeda dibandingkan wanita lainnya. 

Sempat terjadi pertengkaran singkat antara dua saudari Bavaria, tetapi akhirnya Elisabeth berhasil menikahi cinta pertamanya. Di usianya yang masih muda, Elisabeth harus bergelut dengan peraturan dari istana karena statusnya sebagai permaisuri. Selain itu ia juga dihadapkan dengan ibu suri atau ibu mertuanya, Sophie, yang tidak akrab dengannya karena pendapat mereka yang selalu bertentangan.

Elisabeth harus menemui orang-orang yang rumit di dalam istana. Ia juga harus berhati-hati untuk mencari siapa yang harus dipercaya, tidak terkecuali adik sang kaisar, Maximilian, yang berencana untuk melakukan pemberontakan demi merebut tahta. Belum lagi himpitan dari rakyat yang memprotes Kekaisaran suaminya. 

Melihat serial yang berakhir dengan menggantung, penggemar berharap Netflix segera meluncurkan musim lanjutan. Sementara itu, Netflix belum memberikan informasi terkait ‘The Empress: Season 2’.

Serial ini dibintangi oleh Devrim Lingnau sebagai Elisabeth, Philip Froissant sebagai Franz Joseph, Johannes Nussbaum sebagai Maximilian, Elisa Schlott sebagai Helene. 

‘The Empress’ suguhkan adegan panas dan beberapa peran yang tampil tanpa busana, oleh sebab itu serial ini memiliki rating 18+. Dimohon untuk bijak dalam menonton serial ini disesuaikan dengan usia Anda. 

Penasaran dengan kisah cinta Elisabeth dan Franz Joseph yang rumit? Saksikan ‘The Empress’ di layanan streaming Netflix.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak