Inge Anugrah baru menyadari bahwa perjanjian pra nikah pisah harta yang diajukan Ari Wibowo ternyata merugikan dirinya. Ia baru merasakan kerugian atas perjanjian pisah harta itu setelah 17 tahun menikah dan hendak bercerai.
Inge meminta agar apa yang terjadi dengan dirinya ini bisa jadi pembelajaran bagi wanita di luar sana.
BACA JUGA: Amanda Manopo Belai Wajah Arya Saloka yang Tidur di Pangkuannya, Netizen: Syuting yang Kebablasan
"Ya sekarang sih iya. Which is why ini supaya menjadi pelajaran bagi teman-teman cewek yang mau menikah atau teman-teman yang baru mau mikirin ke arah sana," ungkap Inge Anugrah dilansir dari kanal YouTube dr. Richard Lee, MARS, Selasa (6/6/2023).
"Better kalian ngomongin dulu dari awal sama pasangan kalian, mau mengurus keuangan kayak gimana," imbuhnya.
Inge Anugrah merasa menyesal dulu tidak membicarakan masalah keuangan dengan Ari Wibowo saat sebelum menikah. Menurutnya, hal itu sangat penting untuk menjalani kehidupan rumah tangga.
"Kalau aku dulu tuh nggak ada pembicaraan keuangan kita akan kayak gimana. Why there aku terima uang bulanan kayak gimana, ya itu credit card doang atau nanti punya akun (tabungan) bersama. Itu nggak aku omongin," tuturnya.
BACA JUGA: Fitri Salhuteru 'Sindir Pedas' Nikita Mirzani: Kalau Ingin Dihormati Sedari Kecil Hargai Anak
"Kalian harus ngomongin sesuatu yang memang kayaknya nggak enak diomongin justru harus diomongin," sambung Inge.
Lebih lanjut, wanita berusia 42 tahun ini membeberkan selama menikah dirinya diberi jatah bulanan untuk belanja lewat kartu kredit.
"Kartu kredit iya sejak awal nikah aku dikasih itu untuk belanja growcery sehari-hari. Memang Ari selalu on time bayar setiap bulan," ujarnya.
Inge juga meluruskan masalah uang di brankas yang pernah disinggung oleh Ari Wibowo dalam konferensi pers beberapa waktu lalu. Ia mengakui adanya uang tunai dalam brankas yang disediakan suaminya tetapi digunakan untuk keperluan dapur.
"Ada brankas memang ada cashnya tentu tapi kasnya itupun untuk keperluan dapur," timpal Inge Anugrah.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS