4 Drama Hype Korea 2023, Tampil Menarik dengan Berbagai Genre yang Apik

Candra Kartiko | Lena Weni
4 Drama Hype Korea 2023, Tampil Menarik dengan Berbagai Genre yang Apik
Poster Drama Oasis (Soompi)

Pecinta drakor pastinya gak mau dong kan kelewatan drama Korea yang hype dalam beberapa waktu belakangan. Tenang, tak perlu risau! Cukup dengan menyimak artikel ini kamu bisa tahu perkembangan drama Korea yang pernah hangat-hangatnya diperbincangkan netizen di dunia maya. Merangkum dari berbagai sumber berikut ini 4 rekomendasi drama hype Korea yang kisahnya tak boleh kamu lewatkan!

1. Oasis

Poster Drama Oasis (Soompi)
Poster Drama Oasis (Soompi)

Sebuah drama berlatar tahun 1980-an, di mana saat itu Korea Selatan sedang mengalami krisis politik yang akibatnya menimbulkan huru-hara dan kekacauan sosial. Di sebuah kota kecil di Provinsi Jeolla, dua orang yang bersahabat, Lee Doo Hak dan Choi Cheol Woong, mencoba menjalani masa sekolah menengah dan remaja mereka. Namun, kemudian keduanya alami gejolak hidup ketika Oh Jung Shin, siswi pindahan dari Seoul mendadak hadir di kehidupan Lee Doo Hak dan Choi Cheol Woong. 

Lee Doo Hak, Oh Jung Shin, dan Choi Cheol Woong pun diceritakan menjadi akrab satu sama lain, setelah perkenalan mereka di sekolah. Persahabatan yang hangat itu kemudian berubah menjadi hubungan asmara cinta segitiga, yang kerap hadirkan pertikaian dan kian memanas setelah salah satu dari mereka alami tragedi menyakitkan. 

BACA JUGA: Sinopsis The Perfect Deal, Drama Korea Terbaru yang Dibintangi Yoo Seung Ho

2. Taxi Driver 2

Poster Drama Taxi Driver 2 (Soompi)
Poster Drama Taxi Driver 2 (Soompi)

Drama adaptasi webtoon ini berkisah tentang layanan taksi misterius yang melakukan balas dendam atas nama korban yang tidak bisa mendapatkan keadilan melalui hukum. Drama hits yang dibintangi Lee Je Hoon dan Pyo Ye Jin satu ini cocok kamu saksikan di waktu santai, terlebih kalau kamu pecinta sinema genre action. 

3. Kokdu: Season of Deity

Poster Drama Kokdu: Season of Deity (Soompi)
Poster Drama Kokdu: Season of Deity (Soompi)

Selanjutnya, ada Kokdu: Season of Deity, sebuah drama romansa berbau fantasi yang menceritakan kisah malaikat maut bernama Kokdu (Kim Jung Hyun) yang turun ke bumi untuk menghukum manusia tiap 99 tahun sekali. Di tugasnya kali ini, Kokdu bertemu dengan Han Gye Jeol (Im Soo Hyang), seorang dokter dengan kemampuan misterius, yang mulai bekerja sebagai dokter magang.

BACA JUGA: 4 Drama China Romantis yang Dibintangi Xu Lu, Ada Hello I'm at Your Service

4. Our Blooming Youth

Poster Drama Our Blooming Youth (Soompi)
Poster Drama Our Blooming Youth (Soompi)

Terakhir, Our Blooming Youth. Drama Korea yang menceritakan kisah cinta Lee Hwan, seorang putra mahkota yang menderita kutukan misterius, dengan Min Jae Yi, seorang wanita jenius yang dituduh telah menghabisi seluruh nyawa keluarganya. Aktor Park Hyung Sik berperan sebagai Lee Hwan, pangeran yang berusaha membersihkan nama Min Jae Yi (Jeon So Nee), wanita berbakat yang mampu menghilangkan kutukan misterius yang menimpa Lee Hwan.

Nah, itulah tadi 4 drama hype Korea yang mesti kamu tonton. Selamat menyaksikan!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak