Kabar duka kepergiaan Kiki Fatmala membawa duka kepada banyak orang, termasuk sang sahabat Ozy Syahputra dan Diah Permatasari.
Sudah berteman sejak lebih dari 30 tahun yang lalu, Ozy Syahputra dan Diah Permatasari mengaku begitu sedih karena tak bisa melihat mendiang Kiki Fatmala untuk terakhir kalinya.
Ozy Syahputra begitu berharap bisa melihat sosok sahabatnya yang di detik-detik terakhir. Namun sayangnya, peti jenazah milik Kiki Fatmala disebut telah ditutup kala mereka berkunjung ke rumah duka.
"Ini yang paling kami sedihkan ya. Sedih banget karena kami nggak bisa ngelihat (mendiang Kiki Fatmala). Udah ditutup ya (peti jenazah, ditutup dan aku berharap banget ya melihat detik-detiknya Kiki terakhir gitu, ya bisa lihat dia," ungkap Ozy Syahputra dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Sabtu (02/12/2023).
Dalam pernyataannya itu, Ozy Syahputra mengenang mendiang sahabatnya yang selalu terlihat menawan dan rapi. Oleh sebab itu, Ozy Syahputra ingin melihat sosok Kiki Fatmala sebelum dimakamkan.
"Kan Kiki itu kan orangnya selalu cantik gitu ya selalu cantik, selalu apa ya, selalu rapi. Pengen banget lihat Kiki yang cantik itu gitu," sambungnya menambahkan.
Meskipun sedih dan sedikit kecewa tak melihat Kiki Fatmala di kala terakhir, Ozy Syahputra dan Diah Permatasari pun mengaku tak bisa melakukan apapun.
Keduanya menyampaikan bahwa yang terpenting mereka sudah menjenguk mendiang yang hendak disemayamkan. Diah Permatasari sendiri meyakini Kiki Fatmala mengetahui kehadiran dirinya dan Ozy Syahputra di sana.
"Ternyata harapan saya enggak terpenuhi. Ya maksudnya sedikit rada kecewa, tapi ya apa mau dikata ya. Jadi ya kita enggak bisa ini ya tapi," tutur Ozy Syahputra.
"Terpenting kita udah sudah datang. Pasti juga Kiki tahu kita datang gitu," tutup Diah Permatasari.
Sebagai informasi, aktris senior Kiki Fatmala menghembuskan nafas terakhir pada usia 56 tahun akibat komplikasi karena kanker pada Jumat (01/12/2023). Pihak keluarga mengumumkan kabar duka tersebut melalui unggahan Instagram Kiki Fatmala.
Keluarga juga menggelar pemakaman secara tertutup untuk menghormati mendiang Kiki Fatmala.