Bertajuk NA, Nayeon TWICE Siap Rilis Mini Album pada Bulan Juni Mendatang

Ayu Nabila | Gigi Ann
Bertajuk NA, Nayeon TWICE Siap Rilis Mini Album pada Bulan Juni Mendatang
Nayeon TWICE (allkpop.com)

Nayeon TWICE dilaporkan siap comeback solois lewat perilisan mini album bertajuk NA pada 14 Juni 2024. 

Kabar ini disampaikan langsung oleh JYP Entertainment selaku agensi yang menaungi girl group tersebut melalui akun media sosial resmi X (atau Twitter) pada Senin (13/5/2924) waktu setempat. 

"NAYEON THE 2nd MINI ALBUM. “How to fall in love with” Release on 2024.06.14 FRI 1PM KST/0AM ET," tulis @JYPETWICE. 

Album NA dijadwalkan rilis pada 14 Juni 2024 waktu 13.00 KST atau 11.00 WIB.

Dalam cuitan tersebut, agensi turut mengunggah sebuah video teaser berdurasi 12 detik yang menampilkan ilustrasi poster berisi sofa dan kupu-kupu bergerak, lengkap dengan judul dan tanggal perilisan dari album Nayeon tersebut.

Tak berselang lama kemudian, JYP kembali memposting jadwal promosi untuk comeback Nayeon ini yang akan dimulai sejak 16 Mei hingga 14 Juni.

Daftar lagu untuk album NA akan diumumkan pada 16 Mei, dengan diikuti trailer album pada 18 Mei, lalu concept photo pada 20-30 Mei, album preview pada 1 Juni, album sneak peek pada 7 Juni, lalu MV teaser pada 10-12 Juni, dan perilisan album sekaligus MV pada 14 Juni. 

Comeback mini album terbaru Nayeon ini hadir sekitar dua tahun setelah sang musisi melakukan debut solois lewat mini album I'm Nayeon pada Juni 2022.

Melalui mini album tersebut, Nayeon merilis tujuh lagu, di antaranya title track bertajuk POP!, lalu No Problem, Candyfloss, All or Nothing, Happy Birthday to You, Sunset, dan Love Countdown.

Lewat debutnya itu, album I'm Nayeon juga berhasil menduduki posisi no.7 di chart album utama Billboard 200. Lagu POP! bahkan masuk ke dalam 18 tangga lagu Billboard berkat popularitasnya. 

Sementara itu, girl group TWICE masih disibukkan dengan tur dunia terbaru mereka bertajuk TWICE 5TH WORLD TOUR 'READY TO BE'.

Grup beranggotakan 9 wanita berbakat itu siap menggelar konser di sejumlah titik di Jepang, mulai dari dua hari konser di Yanmar Stadium Nagai Osaka pada 13 dan 14 Juli, lalu Stadion Ajinomoto Tokyo pada 20 dan 21 Juli, serta Kanagawa Nissan Stadium pada 27 dan 28 Juli.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak