Julia Prastini atau lebih dikenal dengan nama Jule kembali menyita perhatian publik lewat kemunculan terbarunya yang sangat berbeda, termasuk soal penampilannya.
Kali ini, ia secara terbuka menyampaikan permintaan maaf yang ditujukan kepada anak-anaknya serta mantan suaminya, Na Daehoon.
Pengakuan tersebut disampaikan dengan nada emosional dan penuh penyesalan, menandai salah satu momen paling personal yang pernah ia bagikan ke hadapan publik.
Kemunculan Jule kali ini terasa berbeda dari sebelumnya. Selain isi pernyataannya, penampilannya pun menjadi sorotan karena ia tampil tanpa mengenakan hijab, sesuatu yang langsung memantik berbagai reaksi warganet.
Jule Tanpa Hijab, Pertegas Isu Pascaperceraian
Dalam podcast tersebut, Jule tampak mengenakan busana sederhana dengan rambut panjang berwarna cokelat yang tergerai.
Penampilannya seolah menguatkan isu yang selama ini beredar bahwa ia sudah tidak lagi mengenakan jilbab setelah berpisah dari Na Daehoon.
Momen itu terjadi saat Jule menjadi bintang tamu di kanal YouTube Big Mo. Sebagai ibu dari tiga anak, ia tampil apa adanya, tanpa banyak basa-basi, dan memilih menyampaikan perasaannya secara langsung.
Pesan untuk Anak-Anaknya
Di hadapan kamera, Jule meluapkan perasaan terdalamnya sebagai seorang ibu. Ia menegaskan bahwa cintanya kepada anak-anak tidak pernah berkurang, meski keadaan keluarga mereka telah berubah.
"Maafin mama. mama bukan nggak sayang kalian. Mama sayang banget sama kalian. Aku nggak pernah ninggalin kalian. Aku selalu ada buat kalian," ujar Jule dengan suara lirih.
Tak hanya meminta maaf, ia juga menyampaikan harapan besar agar ketiga anaknya tumbuh menjadi pribadi yang baik dan berkarakter.
"Terus tumbuh jadi anak yang baik. Jadi anak yang sholeh, sholehah, sopan sama orang tua, harus percaya diri," lanjutnya penuh harap.
Permintaan Maaf untuk Na Daehoon
Pembawa acara Big Mo kemudian menyinggung sosok Na Daehoon dan menanyakan apakah Jule memiliki pesan khusus untuk mantan suaminya. Pertanyaan itu membuat suasana semakin emosional.
Dengan suara bergetar, Jule mengakui kesalahannya dan menyampaikan permintaan maaf secara terbuka.
"Iya, mungkin buat mantan suami aku juga aku minta maaf sama apa yang aku lakuin buat kamu," tuturnya.
Meski pernikahan mereka berakhir, Jule tidak ragu memuji kepribadian Na Daehoon. Menurutnya, pria asal Korea Selatan itu adalah sosok ayah dan suami yang sangat baik selama mereka membangun rumah tangga.
"Kamu laki-laki yang baik banget, selama kita nikah tuh dia baik bangetlah. Baik banget, apalagi ke anak-anak. Super baik banget," ucapnya dengan penekanan penuh emosi.
Pengakuan tersebut menunjukkan bahwa di balik perpisahan, Jule tetap menyimpan rasa hormat dan apresiasi terhadap peran mantan suaminya dalam kehidupan anak-anak mereka.
Mengisyaratkan Alasan Perpisahan
Di akhir pernyataannya, Jule mengisyaratkan bahwa perpisahan mereka bukan tanpa alasan. Ia mengakui adanya kesalahan yang ia perbuat, serta beberapa hal lain yang akhirnya membuat pernikahan tersebut harus berakhir.
"Cuma mungkin ya... apa namanya? Karena kesalahan aku dan beberapa hal lainnyalah jadinya kita harus pisah," pungkasnya.
Pengakuan ini menutup perbincangan dengan nada reflektif, memperlihatkan sisi rapuh seorang perempuan yang tengah berdamai dengan masa lalu, sambil berusaha melangkah ke depan sebagai ibu dan individu yang baru.