Sebagaimana dilansir dari laman orami.co.id, daun kesimbukan atau daun kentut ini biasanya tumbuh merambat di daerah tropis. Tanaman ini pun tumbuh dengan menempel atau menumpang pada tumbuhan lain.
Banyak ditemukan di Indonesia, daun kesimbukan atau daun kentut memiliki banyak nama. Nama lain daun kentut adalah kahitutan (Sunda), kesembukan (Jawa), bintaos (Madura), gumi siki (Ternate), atau sembukan (Sumatera).
Daun ini banyak sekali manfaatnya untuk kesehatan tubuh kita. Berikut enam manfaat daun kesimbukan untuk kesehatan yang telah kami rangkum dari buku Aneh tapi Ampuh, lengkap disertai dengan resepnya.
1. Mengobati cacar
Penyakit cacar dapat disembuhkan dengan ramuan daun kesimbukan. Cara meramunya ambil daun kesimbukan secukupnya, lalu tumbuk hingga halus, tambahkan sedikit air dan garam, kemudian balutkan ramuan tersebut pada bagian yang terkena cacar.
2. Mengobati kejang
Untuk mengobati kejang dengan daun kesimbukan, cara meramunya adalah ambil daun kesimbukan yang segar secukupnya, lalu tumbuk hingga seperti bubur. Tambahkan satu gelas air matang dan satu sendok garam. Aduk sampai rata, terus peras. Kemudian minum ramuan tersebut sebelum makan.
3. Mengobati nyeri pada luka
Luka dapat disembuhkan dengan daun kesimbukan. Cara meramunya adalah ambil batang dan daun kesimbukan secukupnya, lalu giling hingga halus. Kemudian tempelkan pada tempat atau luka yang terasa nyeri.
4. Mengobati rematik
Ternyata daun kesimbukan juga ampuh mengobati rematik. Cara meramunya adalah ambil seluruh bagian tanaman kesimbukan 15-60 gram, lalu rebus dengan air secukupnya, kemudian saring dan minum airnya.
5. Melancarkan buang air besar
Bagi Anda yang mengalami kesulitan buang air besar, cobalah atasi dengan daun kesimbukan. Caranya rebus seluruh bagian tanaman kesimbukan sebanyak 15-60 gram dengan air secukupnya. Kemudian, saring dan minum airnya selagi masih hangat.
6. Mengobati mag
Penyakit mag ternyata bisa juga diatasi dengan daun kesimbukan. Karena itu, Anda tidak perlu khawatir jika diserang mag. Cara menyembuhkannya adalah ambil satu genggam daun kesimbukan, lalu ditumbuk sampai halus. Kemudian peras airnya, dan minum ramuan tersebut satu kali dalam sehari sebanyak seperempat gelas.
Demikian uraian tentang enam manfaat daun kesimbukan atau daun kentut ini bagi kesehatan yang telah dilengkapi dengan resepnya. Semoga bermanfaat.