Siapa yang tidak kenal buah satu ini? Buah yang pada umumnya berwarna kuning ini memiliki rasa yang sangat segar. Tapi, ternyata, di balik rasa segarnya, jeruk menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh, lho.
Buah yang satu ini memang dikenal sebagai buah yang kaya akan vitamin, khususnya vitamin C. Tidak sampai di situ, jeruk ternyata juga menjadi sumber antioksidan, serat, hingga folat yang baik untuk tubuh kita. Selain mengandung vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh, buah jeruk juga menyimpan kandungan air yang sangat tinggi. Di dalam satu buah jeruk, setidaknya ada terkandung 87 persen air. Maka dari itu, buah jeruk dinilai mampu untuk membantu kita mencegah serta mengatasi dehidrasi.
Tidak hanya membantu mengatasi dehidrasi, buah jeruk masih mempunyai banyak manfaat lainnya untuk kesehatan.
Dilansir dari Halodoc, berikut dirangkum 5 manfaat buah jeruk bagi kesehatan. Simak baik-baik.
1. Menjaga serta melindungi kulit dari kerusakan
Tidak hanya alat kosmetik yang dapat membuat kulit terasa semakin sehat dan jauh dari kerusakan. Sebab, nyatanya, kulit juga membutuhkan nutrisi dari dalam. Salah satu buah yang berperan menyehatkan kulit ialah jeruk. Kandungan beta-karoten yang ada di dalam buah ini mampu melindungi sel-sel kulit dari yang namanya kerusakan.
2. Melindungi sekaligus menyehatkan jantung
Kulit jeruk ternyata mengandung komponen polymethosxylated flavones (PMFs) dan d-limonene yang berperan penting untuk mengaktifkan detoksifikasi pada lever, menjaga keseimbangan kadar gula darah dalam tubuh, serta membantu menurunkan kolesterol jahat yang berkaitan dengan kesehatan jantung kita. Maka dari itu, mengonsumsi jeruk dapat membantu kita melindungi jantung.
3. Menjaga kesehatan tulang
Vitamin C yang cukup dibutuhkan oleh tubuh agar tubuh dapat menyerap kalsium serta vitamin D yang dipercaya dapat menjaga kesehatan tulang dengan maksimal. Agar kesehatan tulang kita semakin terjaga, maka jangan lupa dengan asupan nutrisi buah yang satu ini. Akan tetapi, perlu diperhatikan untuk tidak langsung membersihkan gigi dengan sikat gigi setelah mengonsumsi jus jeruk. Karena, kandungan asam asetat di dalam jus jeruk justru dapat mengikis email gigi.
4. Membantu memperbaiki suasana hati
Ternyata, selain memakan cokelat, mengonsumsi buah jeruk juga dapat membantu memperbaiki suasana hati yang sedang tidak baik. Hal ini dikarenakan, kandungan folat yang ada di dalam jeruk berperan penting dalam pembentukan serotonin, suatu zat kimia yang berkaitan dengan perasaan senang dan bahagia. Sebuah penelitian yang ada menunjukkan bahwa aroma jeruk nipis serta lemon dapat meningkatkan energi bahkan suasana hati.
5. Membantu mengontrol tekanan darah
Di dalam jeruk, terkandung flavonoid yang disebut hesperidin, yang berperan penting untuk mengontrol tekanan darah kita. Selain itu, kandungan magnesium di dalam buah ini ternyata juga dapat membantu kita untuk menjaga tekanan darah.
Itu ialah 5 manfaat jeruk yang jarang kita ketahui. Semoga bermanfaat.