5 Tips Membuat Taman Mini di Rumah ala Key SHINee

Hernawan | Hafsah Azzahra
5 Tips Membuat Taman Mini di Rumah ala Key SHINee
Ilustrasi berkebun ala Key SHINee (Instagram/mbcentertain)

Memiliki taman mini di pekarangan rumah adalah idaman bagi sebagian besar orang. Bunga dengan aneka warna dan bentuk, tentu akan menyegarkan pandangan untuk dilihat. Namun, tidak semua orang bisa membuat melakukannya. Kesibukan dan minimnya pengalaman sering kali menjadi alasan bagi mereka untuk tidak segera memanfaatkan sedikit lahan kosongnya untuk menjadi taman.

Bagi kamu yang ingin membuat taman mini di rumah dan baru pertama kali memulainya, simak 3 tips berkebun ala Key SHINee yang dirangkum dari kanal @MBCentertainment ini, ya!

1. Membersihkan Tanaman Pengganggu dan Sampah

Sebelum mulai membuat taman, kamu harus membersihkan rumput dan sampah di sekitar tanah yang akan ditanami. Hal ini bertujuan agar tanaman pengganggu tidak mengambil nutrisi dari bunga dan tanaman yang kamu rawat. Selain itu, lahan yang bersih dari sampah berupa rumput dan daun kering akan membuat pemandangan menjadi lebih asri dan cantik.

2. Menyiapkan Tanah

Langkah kedua yang dilakukan Key SHINee sebelum membuat taman sendiri di apartemennya adalah menyiapkan tanah. Tanah yang gembur akan membuat tanaman dan bunga yang kamu tanam lebih subur. Hal ini karena tanamanmu lebih mudah bernapas dan mendapatkan zat hara yang dibutuhkannya.

3. Mengelompokkan Tanaman Berdasarkan Jenis

Dalam episode terbaru ‘I Live Alone’ yang disiarkan melalui kanal @MBCentertainment tersebut, tampak Key yang membeli beragam bunga. Setelah melakukan step 1 dan 2 diatas, kemudian ia mulai menanam bunga yang baru dibelinya sesuai jenis dan warna. Hal ini bertujuan agar tampilan taman buatanmu semakin cantik dan rapi. Sehingga meskipun kamu hanya membuat taman mini seperti yang tengah Key lakukan, tamanmu sudah selayaknya taman sungguhan dengan tatanan yang cantik.

4.  Sinar Matahari yang Cukup

Langkah selanjutnya yang dilakukan Key adalah membuat pelindung dari plastik. Hal ini bertujuan untuk melindungi bunga yang baru ia tanam tersebut dari sinar matahari yang terlalu banyak. Karena ada beberapa jenis tanaman yang justru akan rusak bahkan mati jika mendapat sinar matahari terlalu banyak.

5.  Perawatan

Langkah terakhir yang tak kalah penting adalah merawat taman yang sudah kamu buat. Pastikan untuk menyiramnya setiap hari. Dalam hal ini, kamu juga perlu tau tumbuhan mana yang perlu diberi banyak air dan tidak. Karena masing-masing tumbuhan memiliki kebutuhan air yang berbeda. Lalu, memberi pupuk secukupnya dan jaga tamanmu dari rumput pengganggu.

Demikian 5 tips membuat taman mini di rumah ala Key SHINee yang dirangkum dari kanal @MBCentertainment. Tertarik untuk mencoba?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak