Pecco Bagnaia: Marc Marquez Kompetitif dan Paling Siap Jalani MotoGP 2025

Hayuning Ratri Hapsari | Desyta Rina Marta Guritno
Pecco Bagnaia: Marc Marquez Kompetitif dan Paling Siap Jalani MotoGP 2025
Pecco Bagnaia (Instagram/@Pecco63)

Usai melakukan dua kali tes pramusim yang dilaksanakan di Sepang dan Buriram, pembalap Ducati, Pecco Bagnaia, secara terang-terangan menyatakan bahwa rekan setimnya, Marc Marquez, adalah pembalap yang paling siap untuk memulai musim 2025 ini.

Sejak tes hari pertama di Sepang, Marc memang sudah menunjukkan performa yang impresif dengan menduduki posisi dua tercepat, kemudian di hari kedua dia mengalami penurunan dengan finis di posisi 14, tapi di hari ketiga Marc kembali naik ke posisi lima besar.

Sementara itu, dalam tes Buriram yang dilakukan selama dua hari, The Baby Alien sukses memuncaki hasil akhir di hari pertama dan kedua. Tak heran jika Pecco Bagnaia memuji Marc sangat cepat dan kompetitif.

"Marc sangat sangat cepat. Dia hanya melambat selama beberapa putaran. Secara keseluruhan dia sangat kompetitif dan jelas paling siap untuk balapan pertama karena dia merasa nyaman di sini sejak awal. Dia juga bekerja keras kemarin dan hari ini," ujar Pecco Bagnaia, dilansir dari laman GPOne.

Lebih dari itu, Pecco memberi apresiasi terhadap kehadiran Marc Marquez di Ducati, dia merasa keberadaan Marc bisa membuat mereka berkembang lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya.

"Saya sudah tahu bahwa saya akan menemukan pembalap yang akan membantu kami berkembang. Sangat positif bahwa komentar kami (Pecco dan Marc) sangat mirip," imbuhnya.

Di samping itu, Marc Marquez sendiri telah menyatakan bahwa dirinya memang sudah siap untuk memulai musim. Terlebih lagi setelah Ducati membuat keputusan untuk tetap menggunakan motor GP24 tahun ini dan tahun depan karena ternyata performa GP25 tidak bisa lebih baik.

"Saya memiliki daftar detail teknis yang panjang yang harus dilalui, dan saya sudah mencapai tujuan itu. Jadi, saya siap untuk memulai musim,"  ujar Marc.

Kendati demikian, Marc tetap tidak menjagokan dirinya untuk tampil sebagai yang terbaik di putaran pertama MotoGP 2025 nanti. Jika Pecco memuji Marc sebagai pembalap yang paling siap untuk memulai musim, kali ini Marc memfavoritkan Pecco untuk jadi yang terbaik di seri Buriram.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak