Kuala Lumpur City Incar Pemain Indonesia, 3 Nama Ini Berpeluang Bergabung

Hikmawan Firdaus | zahir zahir
Kuala Lumpur City Incar Pemain Indonesia, 3 Nama Ini Berpeluang Bergabung
Nathan Tjoe-A-On Saat Membela Timnas Indonesia. (instagram.com/nathantjoeaon)

Kabar yang cukup mengejutkan datang dari salah satu klub asal liga Malaysia, yakni Kuala Lumpur City FC. Melansir dari laman berita suara.com (26/04/2025), klub yang berdomisili di distrik Kuala Lumpur, Malaysia ini dikabarkan tengah mengincar salah seorang pemain timnas Indonesia untuk ditawari kontrak bergabung dengan klub tersebut. Kabar ini sendiri dihembuskan oleh media lokal Malaysia, Harian Metro.

Tim KL City tengah menyusun rencana solid untuk musim baru. Saya dengar mereka sedang gencar mengupayakan mendatangkan pemain keturunan di Timnas Indonesia. Yang pasti pemain itu bukan pemain murahan, tapi punya kualitas dan bisa membantu KL City,” tulis Harian Metro (harianmetro.my).

Jika melihat dari pernyataan tersebut, kemungkinan beberapa nama pemain diaspora atau keturunan Indonesia yang tengah diincar oleh klub Kuala Lumpur City FC. Hal ini dikarenakan ada beberapa pemain keturunan atau naturalisasi yang kontraknya akan habis pada akhir musim 2024/2025 ini.

Tentunya hal tersebut bisa menjadi alasan beberapa pemain keturunan tersebut tertarik untuk bermain dengan klub Kuala Lumpur City FC demi mendapatkan jam bermain secara reguler. Berikut ini adalah 3 nama pemain keturunan atau diaspora Indonesia yang kemungkinan besar akan direkrut oleh klub Malaysia, Kuala Lumpur City FC pada musim depan.

1. Jordi Amat

Nama pertama yang kemungkinan berpeluang untuk bergabung dengan klub Kuala Lumpur City FC adalah Jordi Amat. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, pemain timnas Indonesia keturunan Spanyol tersebut memang kontraknya akan habis bersama klub Johor Darul Ta’zim pada akhir Juni 2025 ini. Hal ini bisa menjadi salah satu faktor Kuala Lumpur City FC cukup tertarik untuk merekrut Jordi Amat.

Jordi Amat sendiri memang bukan nama baru di liga Malaysia. Bek berusia 33 tahun tersebut memang sudah bergabung dan berkarir di liga Malaysia sejak tahun 2022 silam. Tentunya selama sekitar 3 musim bersama Johor Darul Ta’zim, Jordi Amat sukses memberikan beberapa gelar Liga Malaysia dan Piala Malaysia. Kendati usianya sudah tak muda lagi, pengalaman Jordi Amat selama 10 tahun lebih di liga-liga Eropa tentu bisa menjadikannya mentor bagi para pemain muda.

2. Nathan Tjoe-A-On

Nama selanjutnya yang berkemungkinan masuk ke dalam daftar pemain rekrutan baru klub Kuala Lumpur City FC adalah Nathan Tjoe-A-On. Nathan Tjoe-A-On sendiri juga sempat dikabarkan tengah diincar oleh beberapa klub di liga-liga Asia, termasuk Kuala Lumpur City FC di liga Malaysia. Pemain keturunan Belanda-Suriname-Indonesia ini memang hampir tak pernah bermain reguler bersama klubnya saat ini, Swansea City FC di liga Inggris.

Bek berusia 23 tahun ini memang kini tengah menjadi sorotan dikarenakan sangat minimnya jam bermain bersama klubnya saat ini. Belum lagi, timnas Indonesia saat ini yang dilatih oleh Patrick Kluivert memang menekankan jam terbang yang cukup bagi punggawa timnas Indonesia. Hal inilah yang membuat Kuala Lumpur City FC bisa berpeluang merekrut Nathan Tjoe-A-On. Akan tetapi, Nathan Tjoe-A-On sendiri baru akan habis kontraknya pada Juni 2026 mendatang.

3. Rafael Struick

Nama berikutnya yang juga berpeluang untuk direkrut oleh klub Kuala Lumpur City FC adalah Rafael Struick. Pemain berusia 21 tahun ini juga memiliki permasalahan minimnya jam bermain bersama klubnya saat ini, Brisbane Roar FC. Melansir dari laman transfermarkt.co.id, Rafael Struick sendiri pada musim 2024/2025 hanya bermain sebanyak 10 kali dan baru mencetak 1 gol bersama Brisbane Roar FC.

Di sisi lain, kontraknya akan habis pada bulan Juni 2025 ini tentunya berpeluang untuk direkrut oleh klub Kuala Lumpur City FC. Jaminan bermain reguler di klub nantinya bisa menjadi bahan pertimbangan bagi Rafael Struick jika tertarik bergabung dengan klub yang berkompetisi di kasta tertinggi sepakbola Malaysia tersebut.

Nah, itulah beberapa pemain keturunan timnas Indonesia yang berpeluang direkrut oleh klub Kuala Lumpur City FC.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak