Annyeonghaseyo! Ini adalah artikel pertama yang aku tulis, di sini aku akan membagikan sedikit cerita awal mula dan alasan aku bergabung ke korean wave (K-Pop). Aku menyukai K-Pop sejak tahun 2016 sampai sekarang. Tahun 2016, minggu pagi, waktu itu aku sedang duduk bersantai dan iseng membuka beranda youtube, tidak sengaja membuka video K-Pop. Saat pertama kali mendengar lagunya, terdengar sangat asing. “Ini bahasa apa? Ngga ngerti..” ujarku waktu itu saat menonton music video K-Pop. Sebenarnya aku kagum dengan dance dan visual mereka di music video, tapi masih asing lagunya ditelingaku.
Akhirnya memutuskan untuk tidak peduli dengan lagunya dan hanya melihat videonya saja. Wah ternyata menarik, music video yang kulihat saat itu pesannya sangat tersampaikan. Aku mengerti maksud dari music video-nya walaupun tidak tahu arti dari lagunya. Bukankah itu sangat bagus? Menyampaikan pesan melalui musik video tanpa harus mengetahui arti lagunya, sehingga semua orang dapat menangkap apa maksud dari music video tersebut. Lalu aku penasaran grup band apa itu, akhirnya aku mencari tahu dan bertanya ke kakak sepupu, kebetulan dia seorang K-Popers.
Dia sangat excited saat aku bertanya, ia menjelaskan dan memperkenalkan member-member boy group itu. Ternyata, dia bergabung di fandom itu (sebutan untuk penggemar suatu grup band). Aku memutuskan untuk menyukai K-Pop sejak saat itu.
Hal yang paling berkesan saat aku bergabung menjadi penyuka musik K-Pop adalah saat aku bergabung ke grup chat penggemar K-Pop dan berkenalan dengan banyak teman. Banyak hal yang aku dapatkan ketika bergabung bersama mereka, membahas sesuatu yang kita sukai, dan membagikan cerita. Melatih komunikasi dan sosialisasi antar sesama, memahami satu sama lain. Banyak sekali hal positif yang aku dapatkan. Sampai sekarangpun aku masih berhubungan baik dengan mereka, tidak melulu betukar pesan mengenai K-Pop, kita juga terkadang saling bertukar cerita, bertukar ilmu, wawasan, dan banyak lagi.
Jadi, bisa disimpulkan alasan aku menyukai K-Pop dan bergabung menjadi bagian dari korean wave adalah banyaknya hal positif yang aku dapatkan, mendapatkan teman baru, wawasan, ilmu, dan tentunya aku sangat terhibur dengan penampilan idolaku. Menurutku, mereka sangat totalitas dalam penampilannya di panggung, seperti outfit yang dikenakan, tenaga, dan semangat yang dikeluarkan. Aku tidak pernah menyesal menjadi bagian dari korean wave ini.