4 Hal yang Wajib Dilakukan Saat Pasangan Mengajakmu Segera Menikah, Beri Pengertian!

Ayu Nabila | Rizki Putra
4 Hal yang Wajib Dilakukan Saat Pasangan Mengajakmu Segera Menikah, Beri Pengertian!
Ilustrasi pasangan yang sedang berdiskusi masalah pernikahan (pexels.com/PavelDanilyuk)

Di saat telah masuk usia cukup matang, pasti hal yang wajar jika pasanganmu ingin cepat-cepat menikah. Jika kondisimu belum siap menghadapi kehidupan berumah tangga, maka kamu tentunya akan pusing tentang hal ini. Salah satu penyebabnya adalah perlu menyiapkan dana terlebih dahulu sebelum ingin menikah.

Kenyataannya, hal tersebut bisa kamu atasi, lho. Ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan saat pasanganmu kebelet nikah ketika kondisi finansialmu sedang tidak stabil.

1. Beri dia pengertian tentang tujuanmu dalam menikah

Sudah seharusnya bisa saling terbuka tentang tujuan hidup masing-masing, terutama tentang pernikahan. Bagaimanapun juga, kamu tentunya berharap memiliki finansial yang mencukupi agar hidup berumah tangga bisa lebih bahagia.

Oleh karena itu, kamu perlu menyampaikan hal tersebut agar pasanganmu paham soal harapanmu di masa depan. Bukan hanya itu saja, tapi kamu juga harus menyampaikan target yang ingin kamu capai sebelum masuk kejenjang pernikahan.

2. Berikan target realistis tentang kejelasan hubungan kalian

Kalau pasanganmu tetap bersikukuh untuk ingin buru-buru menikah, maka berikanlah kejelasan padanya target yang realistis. Misalnya saja ingin menikah ketika kamu sudah berumur 26 tahun.

Hal tersebut justru dapat meyakinkannya bahwa kamu memang berniat serius menjalani hubungan bersamanya. Dengan cara itu akan membuatnya lebih tenang dan dapat bersabar untuk menunggumu.

3. Jujur tentang alasan kamu belum siap untuk menikah

Kejujuran adalah hal yang penting dalam hubungan asmara, terlebih lagi untuk ke jenjang yang lebih serius. Oleh karena itu, berilah alasan yang jujur mengapa kamu saat ini belum siap untuk menikah.

Misalnya kamu saat ini sedang banyak tanggungan yang harus diselesaikan, jangan gengsi untuk menceritakannya, ya. Selain itu, beritahu bahwa kamu tidak mau mengajaknya hidup sengsara. Hal tersebut justru akan lebih masuk akal untuk diterima olehnya.

4. Kenalkanlah dia kepada keluargamu dengan bertahap

Langkah lainnya yang bisa kamu lakukan saat pasangan mengajakmu segera menikah, adalah mengenalkan pasanganmu pada keluargamu secara bertahap. Contohnya saja setelah kamu sudah mempertemukannya dengan keluargamu, maka kamu ajak juga dia untuk bertemu sanak saudara yang lainnya.

Jika kamu telah melakukannya, pasti dia bisa lebih lega dan tahu bahwa kamu memang berniat serius. Hal ini wajib kamu lakukan untuk bisa mengakrabkannya dengan orang-orang terdekatmu.

Tunjukkanlah kesungguhan dalam hatimu, meskipun sekarang kamu belum bisa menikahinya. Oleh karena itu, tidak ada salahnya lakukan 4 hal di atas agar bisa membangun keluarga yang bahagia ke depannya.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak