Waspadai 5 Hal Ini, Dapat Menghancurkan Pernikahan!

Candra Kartiko | Rosi be faro
Waspadai 5 Hal Ini, Dapat Menghancurkan Pernikahan!
Ilustrasi Hal yang Diwaspadai dalam Pernikahan (pexels/Glauber Torquato)

Pernikahan sejatinya menjadi janji suci yang perlu dipertanggungjawabkan oleh kedua insan manusia. Kehidupan setelah pernikahan merupakan sebuah pengalaman baru yang harus dijalani pasangan.

Bukan merupakan perkara mudah dalam menyatukan pemikiran, jika ada pendapat bahwa kehidupan pernikahan tak seindah pacaran, itu merupakan pendapat yang lumrah dan sangat benar.

Menjaga keharmonisan rumah tangga tak semudah berceloteh mengumbar janji setia, dibutuhkan pemahaman dan rasa saling pengertian agar kehidupan pernikahan tetap aman dan nyaman.

Namun, tentu saja hal-hal yang tidak terduga tidak dapat terelakkan di sepanjang perjalanan pernikahan. Waspadai 5 hal di bawah ini agar pernikahan Anda tetap langgeng bersama pasangan.

1. Jarang Ngobrol Malam

Bercengkrama dengan pasangan sebelum tidur dapat meningkatkan keharmonisan dalam rumah tangga Anda. Berbagai macam hal dapat Anda ceritakan pada pasangan, seperti perkembangan anak, aktivitas saat bekerja dan yang lainnya. Jarang ngobrol malam dengan pasangan menandakan ada jarak komunikasi di antara Anda dan pasangan.

2. Tidak Jujur dalam Keuangan

Keadaan finansial setelah pernikahan merupakan hal yang sangat riskan dan menjadi salah satu faktor terbesar yang dapat menghancurkan pernikahan. Agar Anda terhindar dari hal tersebut, cobalah terbuka tentang keadaan keuangan Anda pada pasangan, karena bagaimana pun juga ia adalah partner Anda.

3. Terlalu Dekat dengan Teman Lawan Jenis

Berteman dengan siapa saja merupakan hal yang lumrah, akan tetapi jika Anda telah memasuki mahligai pernikahan tentu Anda perlu membatasi pertemanan Anda, apalagi interaksi dengan teman lawan jenis. Tak dapat dipungkiri kedekatan Anda dan teman Anda tersebut dapat mengganggu kenyamanan pasangan bahkan mempengaruhi kepercayaannya terhadap Anda.

4. Tak Lepas dari Gadget

Sebagai alat komunikasi tentu saja gadget berperan penting dalam mendekatkan Anda dengan orang lain, utamanya pasangan. Akan tetapi, yang sering terlihat adalah kita terlalu asyik dengan gawai kita meskipun pasangan ada di depan mata. Tentu saja hal ini telah bertolak belakang dengan fungsi utamanya. Hargailah momen kebersamaan yang Anda miliki berdua untuk memupuk rasa kebersamaan, saling percaya dan loyalitas pada pernikahan. Jangan sampai tak lepas dari gadget malah menciptakan rasa curiga. 

5. Kurangnya Kerjasama dalam Dunia Pernikahan

Urusan rumah tangga bukan hanya sekedar tugas istri, suami pun harus ringan tangan dalam memainkan perannya di dunia pernikahan. Bukan hanya sekedar mencukupi secara finansial, pria juga diharapkan mengambil peran dalam setiap keputusan. Hilangkan rasa egois bahwa Anda adalah "kepala keluarga" yang harus dihormati, jadilah sosok "kepala keluarga" yang selalu dinantikan kehadirannya.

Demi kelanggengan hubungan pernikahan Anda dengan pasangan, cobalah kenali dan sadari kelima hal di atas dan segera hindarilah agar keharmonisan rumah tangga tetap terjaga.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak