5 Tips Meeting Online, Dijamin Efektif dan Fun!

Hikmawan Firdaus | Hanny Nur Fadhilah
5 Tips Meeting Online, Dijamin Efektif dan Fun!
Ilustrasi online meeting.[Freepik]

Pandemi COVID-19 yang masih belum juga berakhir, hal ini membuat dunia mengalami goncangan dan risiko ketidakpastian semakin besar. Cara menyikapi agar kita tetap bertahan di masa pandemi adalah beradaptasi dengan perilaku dan kebiasaan baru. Mau tidak mau harus dilakukan. Kita tidak pernah membayangkan bukan hari-hari dilalui dengan interaksi secara virtual? Termasuk dalam gaya bekerja.

Rapat yang biasanya dilakukan secara tatap muka, kini semua berganti dengan online. Saat pertemuan dibatasi akibat pandemi, meeting virtual tentu menjadi kebiasaan baru untuk berkoordinasi dengan rekan kerja atau klien. Nah, pertemuan yang hanya dibatasi layar kaca ini seringkali menimbulkan kebosanan. Eits, tapi tenang! Ternyata ada lho tips menarik agar meeting online jadi lebih efektif dan menyenangkan. Penasaran? Yuk mari kita simak!

1. Tentukan posisi yang nyaman

Ruang bekerja
Ruang bekerja.[Freepik]

Sebelum bergabung dalam meeting, luangkan waktu sejenak untuk mengatur posisi nyaman dan mengambil napas. Suasana tenang dan nyaman adalah salah satu faktor yang mendukung kamu bisa berpikir jernih saat meeting lho!

2. Know your audience!

Meeting online
Meeting online.[Freepik]

Sebelum memulai meeting, menentukan siapa peserta yang berpartisipasi dan agenda dari meeting tersebut adalah hal yang harus diperhatikan. Hal ini membuat kamu bisa mempersiapkan materi yang dibutuhkan sebelumnya dan berkolaborasi secara aktif ketika meeting berlangsung. 

3. Fokus

Ilustrasi fokus meeting
Ilustrasi fokus meeting.[Freepik]

Usahakan tidak mengerjakan banyak pekerjaan lain saat berjalannya meeting. Apalagi bermain handphone. Hal ini dikhawatirkan bisa mengganggu konsentrasi dan mengurangi efektivitas meeting kamu. So, stay focused!

4. Sempatkan rileks di sela meeting

Ilustrasi coffee break
Ilustrasi coffee break.[Freepik]

Fokus sih boleh aja tapi mengambil jeda yang terukur di antara sesi meeting untuk sekadar minum air putih atau kopi, dan mengalihkan mata ke objek lain juga sangat penting. Apalagi dengan WFH kita harus selalu standby dengan handphone dan laptop yang mengharuskan kita menatap layar terlalu lama. Boleh juga lho dicoba untuk merawat tanaman hias di dekat ruang kerja kamu buat pemandangan yang segar lho.

5. Follow up hasil keputusan

Meeting online
Meeting online.[Freepik]

Jangan lupa untuk membuat kesimpulan meeting bersama rekan kerjamu ya! Dengan melakukan ini, ke depannya akan lebih mudah untuk menentukan agenda meeting dan bahkan dapat mengembangkannya lebih baik.

Nah itu tadi tips meeting online jadi lebih efektif dan menyenangkan. Selamat mencoba ya!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak