4 Tips Membuat Suami Lengket Terus, Para Istri Wajib Tahu!

Hayuning Ratri Hapsari | Latifah ..
4 Tips Membuat Suami Lengket Terus, Para Istri Wajib Tahu!
Ilustrasi pasangan suami istri (Unsplash.com/@sharonmccutcheon)

Sebagai seorang istri, tentunya kamu pengin, dong, selalu dirindukan dan disayang oleh suami? Nah, supaya suami lengket terus, coba deh beberapa tips berikut ini. Mari disimak!

1. Buat suami merasa dicintai olehmu

Layaknya kamu yang ingin dicintai, maka suami pun punya perasaan sama. Walaupun dia gak pernah mengatakannya, tapi dia pengin, lho, dimanja atau diperlakukan dengan lembut oleh istrinya.

Maka dari itu, hindari berbuat atau melontarkan ucapan kasar ke suami. Berlakulah layaknya kamu ingin diperlakukan olehnya.

2. Buat suami merasa berharga

Jika aspek fisik menjadi hal sensitif bagi perempuan, maka bagi lelaki adalah ego dirinya. Itu sebabnya, suami bisa merasa sangat terluka dan gak cinta lagi apabila istri memperlakukannya dengan tidak hormat. Misalnya, dengan meremehkan pekerjaannya atau gaji yang didapat.

Cobalah mulai sekarang berusaha membuat suami merasa berharga. Misalnya, dengan selalu mengucapkan terima kasih pada berbagai hal baik yang sudah dilakukan. Memuji kerja kerasnya selama ini, atau hal-hal baik lain yang bisa mendongkrak ego dirinya. Tindakan tersebut bisa membuat suami sangat bersyukur mempunya istri seperti dirimu, lho.

3. Menjadi percaya diri

Kepercayaan diri tinggi bisa membuat seorang wanita terlihat atraktif, lho. Istri yang percaya diri biasanya gak akan terlalu menuntut suami. Hal itulah yang bikin rumah tangga jadi terasa nyaman.

Sebaliknya, istri yang merasa rendah diri bisa membuat suami merasa terkekang di dalam pernikahan. Kamu jadi sering melarangnya ke mana-mana karena takut kalau dia tertarik dengan wanita lain. Justru sikap demikian bisa membuat suami jadi melirik wanita lain yang menurutnya gak gila kontrol.

4. Menjadi teman diskusi yang menyenangkan

Salah satu alasan kenapa suami malas pulang ke rumah, adalah ia merasa gak punya teman diskusi yang asyik seperti saat ia ngobrol dengan teman-temannya. Oleh sebab itu, kamu perlu melatih diri untuk bisa jadi pendengar yang baik serta teman diskusi yang setara dengannya.

Ini bisa dilakukan, salah satunya dengan terus memperkaya wawasan. Dengan demikian, suami akan merasa berbincang denganmu gak pernah membosankan.

Itu dia beberapa cara yang dapat kamu lakukan supaya suami selalu lengket. Selamat mencoba!

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak