Saat ini banyak pengusaha pemula yang mempromosikan atau menjual dagangannya di media sosial. Selain mudah dan banyak ditonton oleh orang, media sosial seperti ini juga bisa jadi alternatif lapak gratis dan praktis. Jadi penjual tidak perlu pusing-pusing mencari dan menyewa lapak untuk menjual dagangannya. Hanya dengan mengunggah gambar dan menyertakan nomor hp, jualan pun sudah berjalan, tinggal bagaimana kamu memaksimalkannya.
Lantas, bagaimana cara memaksimalkan media sosial untuk jualan? Berikut ini ada 5 tips jualan di media sosial yang bisa kamu coba.
1. Promosi di Grup, Instastory, dan WhatsApp Story
Salah satu cara efektif dan mudah untuk promosi adalah dengan mengunggah gambar pada grup, instastory, dan whatsApp story. Karena di situlah lapak yang banyak dilihat oleh orang, terutama yang berteman denganmu di media sosial. Namun, untuk promosi di grup, usahakan untuk tidak terus menerus. Sesekali boleh kamu minta orang-orang di grup untuk melihat postingan story atau mengunjungi media sosialmu.
2. Dekati Target Pasar
Selain promosi melalui grup dan story, cara mendekati target pasar yang lain adalah dengan langsung mengikutinya. Kalau kamu punya dana yang memadai bisa memakai fitur iklan. Ikuti orang-orang yang sesuai dengan target pasarmu, biasanya seseorang akan melihat profil orang yang mengikutinya, cara ini enggak kalah efektif dan praktis.
3. Aktif Posting
Kadang-kadang pembeli merasa ragu untuk membeli karena postingan terakhirmu sudah berbulan-bulan yang lalu. Agar tidak terjadi seperti ini, usahakan untuk rutin posting gambar barang. Kamu bisa posting satu hari satu barang untuk menjaga konsistensi, barang-barang lama yang masih ada stoknya juga bisa kamu posting lagi.
4. Buat Video Review
Calon pembeli akan merasa lebih yakin membeli barangmu kalau ada video review. Coba gunakan barang tersebut dan perlihatkan bagaimana cara kerja atau tampilan barang saat digunakan.
5. Buat Foto Realpict
Kalau kamu merasa membuat video review terlalu ribet, kamu bisa mengunggah foto real picture untuk meyakinkan pembeli. Jangan lupa untuk memperhatikan pencahayaan agar warna dan bentuk barang terlihat jelas.
Itulah 5 tips jualan di media sosial agar bisa maksimal, selamat mencoba!