3 Ciri Seseorang Telah Merdeka Secara Finansial

Hikmawan Firdaus | alamanda azis
3 Ciri Seseorang Telah Merdeka Secara Finansial
Ilustrasi keuangan yang sehat. (Pixabay/@PublicDomainPicturesimages)

Bicara tentang merdeka secara finansial siapa sih yang enggak mau? Saya, anda dan kita semua pastinya menginginkan merdeka secara finansial. Merdeka secara finansial sering di kaitkan dengan kepemilikan harta dan benda, namun hal itu tak sepenuhnya tepat.

Saat ini banyak orang ingin terlihat kaya dibandingkan dengan menjadi kaya beneran. Jadi merdeka secara finansial tak sama dengan terlihat kaya. Oleh karena itu berikut kami sampaikan beberapa ciri dari seseorang yang memang telah berada pada kondisi merdeka secara finansial.

Berikut ini 3 ciri seseorang telah merdeka secara finansial.

1. Enggak punya masalah cash flow bulanan

Dikutip dari laman Harvard Business School, cash flow adalah saldo bersih uang tunai yang masuk dan keluar pada suatu periode tertentu. Bisa disimpulkan bahwa jika seseorang mempunyai lebih banyak arus keuangan yang masuk dibandingkan dengan arus uang yang keluar artinya masalah cash flow seseorang itu ada dalam keadaan baik. Dan sebaliknya jika arus uang masuk lebih sedikit dibandingkan dengan arus uang yang keluar maka hal tersebut menandakan bahwa cash flow yang dia miliki tengah ada dalam permasalahan. Oleh karena itu seseorang yang telah merdeka secara finansial pastinya tidak akan punya permasalahan dalam cash flow finansial yang dia miliki.

2. Bebas hutang

Yang namanya manusia merdeka secara finansial pastinya ya tidak memiliki beban hutang pada pihak mana pun. Siapa pun yang memiliki hutang, sedikit atau banyak pastinya akan mengalokasikan sebagian dana yang dia miliki untuk untuk membayar hutang. Bijaklah dalam melakukan pinjaman atau membeli barang secara kredit. Karena semua itu adalah kewajiban yang mesti kita lunasi. Karena jika kita lalai dalam perkara melunasi hutang ini akan membuat banyak kerugian bagi diri kita, misalnya hilangnya kepercayaan orang lain terhadap diri kita.

3. Punya tabungan dan investasi

Ciri lain dari seseorang yang telah merdeka secara finansial mereka akan memiliki keleluasaan dalam mengalokasikan dana nya dalam perkara tabungan dan lebih dari itu mereka akan giat dalam melakukan investasi. Namun terkait dengan investasi ini lakukanlah kala kita telah memahami nya dengan benar, buka hanya sekadar mengetahui ataupun hanya ikut-ikutan semata.

Demikianlah ciri-ciri seseorang yang dapat dikatakan telah merdeka secara finansial, jangan lah ingin terlihat kaya namun menjadi kayalah dengan memiliki aliran uang yang lancar, bebas hutang, dan juga memiliki tabungan serta giat dalam melakukan aktivitas investasi.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak