Orang tua memang punya pengaruh penting dalam anak. Selain itu, umumnya orang tua juga yang memenuhi berbagai macam kebutuhan anak, mulai dari makan, pakaian, tempat tinggal, dan berbagai kebutuhan lainnya. Hal ini merupakan kewajiban bagi orang tua untuk memenuhi kebutuhan sekaligus mendidik anaknya.
Meski begitu, tidak semua perilaku orang tua pasti baik. Orang tua juga tetaplah manusia yang bisa memiliki kesalahan. Salah satu kesalahan atau sifat buruk yang sering dimiliki orang tua adalah egois terhadap anaknya sendiri. Hal ini karena biasanya orang tua merasa lebih superior dibanding anaknya.
Berangkat dari keinginan untuk mendidik anak, memberikan yang terbaik, dan lain sebagainya, sering kali orang tua tidak sadar jika sudah berlaku egois. Padahal, perilaku egois ini bisa berdampak buruk pada tumbuh kembang anak.
Berikut ini adalah 4 tanda orang tua egois pada anaknya.
Faktor yang paling sering menyebabkan orang tua menjadi egois adalah karena merasa paling benar. Merasa sudah lebih berpengalaman dibanding anaknya, orang tua menganggap bahwa dirinya lebih tahu banyak hal dibanding anaknya.
Hal ini yang membuat orang tua memaksakan kehendaknya pada anak. Padahal, belum tentu orang tua mengerti dan merasakan kondisi yang sedang dialami oleh anaknya. Pasalnya, setiap generasi dan zaman tentu berbeda.
2. Tidak Mau Mendengar Pendapat Anak
Orang tua biasanya tidak mau mendengar pendapat anak karena merasa paling benar. Hal ini biasanya terjadi karena orang tua menganggap anaknya tidak tahu apa-apa.
Padahal, mendengar pendapat dan keluh kesah anak bisa membuat orang tua mengerti pandangan dan apa yang dirasakan oleh anaknya. Dengan begitu, bisa ditemukan solusi yang bisa diterima oleh orang tua dan anak.
3. Selalu Memaksa Anak
Orang tua sering kali memaksakan kehendak kepada anaknya karena merasa jauh lebih tahu banyak hal. Hal ini biasanya disertai dengan dalih semua orang tua ingin yang terbaik untuk anaknya. Padahal, belum tentu terbaik versi orang tua sama dengan yang diinginkan oleh anaknya.
4. Tidak Memberi Kesempatan Anak Untuk Memilih
Orang tua yang egois dalam memaksakan kehendak biasanya akan berlaku saklek. Dalam artian mereka tidak memberi kesempatan anaknya untuk memilih. Pilihan sudah diputuskan oleh orang tua, sedangkan anak tinggal patuh dan menjalani pilihan orang tuanya tersebut.
Itulah 4 tanda orang tua yang egois terhadap anaknya sendiri. Hal ini harus kita hindari agar anak bisa tumbuh dengan lebih bahagia.