3 Hal Sederhana Ini Bisa Membuat Kehidupan Kita Berubah Menjadi Lebih Baik

Ayu Nabila | oce blue
3 Hal Sederhana Ini Bisa Membuat Kehidupan Kita Berubah Menjadi Lebih Baik
Ilustrasi seorang pria (Pexels/Riccardo)

Perubahan dalam kehidupan tentunya sangat diperlukan untuk masing-masing individu. Beberapa diantaranya harus mengarah ke arah yang jauh lebih baik lagi. Tentunya jangan sampai memperburuk hal-hal yang belum tentu baik. Namun, di bawah ini ada 3 hal sederhana yang bisa membawa perubahan baik. 

1. Berani melawan ketakutan

Ketakutan adalah suatu hal yang tidak akan pernah musnah. Kita memang harus paham dengan hal ini. Setiap saat pasti ada ketakutan yang datang. Namun, jika kita berani melawannya tentu ketakutan itu menjadi tidak ada. Kita menjadi lebih berani dalam mengambil setiap keputusan, yang bahkan terlihat sangat rumit. Semua orang bisa melawan ketakutan itu jika kita bersedia.

Ketakutan yang ada justru bisa membuat kita menjadi lemah dan tidak mau bergerak. Namun, sebaliknya jika kita mau melawannya. Akan banyak perubahan hebat yang kita peroleh. Selain itu, kita juga menjadi jauh lebih kuat. Jadilah seorang pemberani yang siap melawan ketakutan, dalam bentuk apapun itu. 

2. Mempunyai tujuan jangka panjang dan pendek

Ada banyak tujuan yang bisa kita pegang. Selain tujuan positif jangka panjang, kita juga harus memiliki tujuan hidup jangka pendek. Kamu boleh memiliki mimpi besar untuk 5 tahun ke depan. Tapi kita juga harus memiliki tujuan apa yang sebaiknya diperbaiki untuk esok hari. Jika kita sudah merancangnya satu per satu, tentunya arah hidup kita menjadi lebih jelas dan tertata.

Milikilah tujuan yang sederhana tapi bisa merubah kehidupan menjadi jauh lebih berguna. Kamu juga harus ingat bahwa tidak boleh memaksa diri dan keadaan untuk selalu menurutimu. Mimpi besar memang keharusan. Tapi melihat kemampuan diri sendiri juga jauh lebih penting. 

3. Miliki rencana cadangan

Selanjutnya adalah memiliki rencana cadangan dalam menentukan keputusan. Karena tidak semua dapat kita wujudkan seperti yang kita bayangkan. Untuk itu, memiliki rencana cadangan adalah hal penting untuk dilakukan. Setidaknya kita memiliki satu rencana lain yang juga tetap mempertimbangkan dari rencana sebelumnya.

Jangan egois dan merasa kita harus selalu menjadikan kenyataan dari suatu harapan. Terkadang kita harus belajar bersabar bahwa tidak semuanya seperti yang kita mau. Tapi tentu itu akan memberi dampak positif dan pelajaran yang hebat. 

Itulah tiga hal sederhana yang bisa membuat kehidupan kita berubah jadi lebih baik. Semua perubahan-perubahan yang kita bangun pasti dampaknya akan kita peroleh. Meski kita butuh sedikit waktu untuk melihatnya secara gamblang. Teruslah melihat kekurangan diri dan berusaha memperbaikinya. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak