4 Hal yang Harus Kamu Pikirkan Sebelum Menolong Orang Lain

Ayu Nabila | Dhelvin Agung
4 Hal yang Harus Kamu Pikirkan Sebelum Menolong Orang Lain
Ilustrasi menolong. (pexels/Alena Darmel)

Menolong orang lain adalah perbuatan yang sangat terpuji. Sebab, perbuatan yang sudah kamu lakukan itu bisa membuat orang lain tidak mengalami kesusahan lagi. Akan tetapi, kamu jangan terlena dulu. Sebab, banyak juga orang yang sudah ditolong justru malah memanfaatkan. Maka dari itu, sebelum kamu menolong orang lain, ada beberapa hal yang harus kamu pikirkan dulu.

Berikut 4 hal yang harus kamu pikirkan sebelum menolong orang lain.

1. Jangan Berlebihan

Dalam menolong orang lain, usahakan kamu jangan berlebihan. Sebab, hal tersebut tentu saja akan menyiksa diri kamu sendiri. Oleh karena itu, tolonglah ketika kamu mampu. Sebab, ada diri sendiri yang harus kamu prioritaskan. Sebab, tidak semua orang yang sudah ditolong tahu terima kasih, bahkan kemungkinan besar orang tersebut justru akan memanfaatkan kamu.

2. Lebih Selektif

Tentu saja akan mustahil ketika kamu ingin menolong semua orang. Sebab, kamu juga tentu memiliki kesibukan sendiri. Maka dari itu, kamu harus bisa lebih selektif dalam melakukan hal tersebut. Sebab, ketika kamu berusaha untuk menolong semua orang. Maka, bukan hanya rasa lelah yang akan kamu dapatkan, namun hal tersebut bisa membuat kamu mengabaikan diri sendiri.

3. Mengorbankan Segala

Usahakan dalam menolong orang lain, kamu jangan mengorbankan segalanya. Sebab, hal tersebut bisa membuat kamu kehilangan banyak hal, termasuk kesempatan. Hal ini disebabkan karena kamu kamu sudah mengorbankan semua waktumu hanya untuk menolong orang tersebut. Padahal, ada yang lebih penting dari hal tersebut, yaitu diri kamu sendiri.

4. Tidak Mengenal Waktu

Mungkin saja kamu memiliki kepribadian yang suka menolong. Akan tetapi, jangan sampai hal tersebut membuat kamu tidak mengenal waktu. Sehingga, hal ini membuat kamu selalu menolong orang lain setiap saat. Sebab, hal tersebut bisa berpotensi membuat kamu justru dimanfaatkan oleh orang lain. Sebab, orang lain sudah menganggap kamu sangat ringan tangan dalam hal menolong.

Itulah empat hal yang harus kamu pikirkan sebelum menolong orang lain. Maka dari itu, jangan hanya karena kasihan kamu melakukan perbuatan yang berlebihan. Sebab, hal tersebut hanya akan menyulitkan diri kamu sendiri.

Video yang Mungkin Anda Suka.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak