Belajar dari Kasus Abby Choi, Ini 5 Dampak Buruk dari Sikap Terlalu Baik

Hayuning Ratri Hapsari | Rizka Utami Rahmi
Belajar dari Kasus Abby Choi, Ini 5 Dampak Buruk dari Sikap Terlalu Baik
Sosialita asal Hongkong Abby Choi (Instagram/@xxabbyc)

Kasus pembunuhan kejam sosialita asal Hongkong Abby Choi membuat geger berita internasional. Bagaimana tidak, kasus pembunuhan dengan cara memutilasi dan menjadikan potongan tubuh korban sebagai sup membuat siapa saja yang mendengarnya tak habis pikir.

Betapa mudahnya orang melakukan hal yang sangat tidak manusiawi tersebut. Terlebih lagi pelaku pembunuhan adalah mantan suami model cantik tersebut.

Dari berita yang beredar diketahui bahwa sang model Abby Choi, masih memberikan dukungan finansial terhadap mantan suaminya tersebut. Tapi pepatah air susu dibalas air tuba rupanya sangat cocok dijadikan sebagai perumpamaan kasus tersebut. 

BACA JUGA: Sadis! Model Cantik Abby Choi Tewas Dimutilasi Mantan Suami, Tubuhnya Dimasak Jadi Sup

Tidak selamanya kebaikan yang kita berikan akan selalu mendatangkan hal baik serupa. Berikut ini terdapat 5 dampak buruk dari sikap terlalu baik yang harus diwaspadai.

1. Selalu dimanfaatkan orang manipulatif

Niat hati ingin menolong, tapi jika setiap saat kamu selalu berbuat baik dan menolong orang lain, maka akan membuat peluang orang-orang manipulatif yang ingin memanfaatkan kebaikanmu. Jadi mulai sekarang beranilah untuk menolak.

2. Sulit memprioritaskan diri

Karena sering ingin berbuat baik, maka terkadang diri sendiri kurang diperhatikan hingga merugikan diri sendiri atau orang terdekat.

3. Membuang waktu

Selain sulit memprioritaskan diri, tentunya banyak waktu yang terbuang jika terlalu baik terhadap orang lain. Kamu terlalu banyak merelakan waktu untuk membantu, padahal seharusnya bisa kamu manfaatkan waktu untuk diri sendiri.

4. Terjebak dalam hubungan toxic

Dicap sebagai orang yang baik bukan tidak mungkin jika orang-orang manipulatif di sekitar kamu memiliki ekspektasi berlebihan terhadap kebaikan kamu sehingga mereka cenderung tidak bisa menerima segala bentuk penolakan hingga menimbulkan hubungan toxic.

BACA JUGA: 5 Tanda Circle Pertemananmu Toxic dan Harus Segera Dihindari

5. Sulit dihargai orang

Tidak banyak manusia yang benar-benar bisa berterimakasih dengan apa yang orang lain berikan, tidak terkecuali jika terlalu baik.

Orang cenderung sulit menghargai padahal kita sudah melakukan hal baik, alasannya karena mereka menyepelekan dan menganggap kita tidak bisa menolak sehingga timbul sikap meremehkan dan merendahkan orang yang justru berbuat baik.

Segala sesuatu walau terdengar baik namun jika berlebihan hasilnya tetap tidak baik juga. Berani untuk tegas dan ambil keputusan bijak terhadap apa yang ada di sekitar kamu. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak