4 Langkah Mempersiapkan Undangan Pernikahan Digital, Opsi Murah dan Mudah

Ayu Nabila | Galih Kenyo Asti
4 Langkah Mempersiapkan Undangan Pernikahan Digital, Opsi Murah dan Mudah
Ilustrasi desain undangan pernikahan (unsplash.com/Firmbee.com)

Menyebarkan undangan pernikahan adalah salah satu hal utama yang dipikirkan ketika akan melaksanakan pernikahan. Biasanya undangan akan dikirim dari rumah ke rumah dengan bentuk fisik. Namun sekarang pilihan undangan digital menjadi salah satu yang digemari karena biayanya yang bisa dihemat serta tidak perlu membutuhkan waktu lama untuk mengirim karena bisa menggunakan link. Berikut langkah-langkah yang bisa kamu siapkan untuk membuat undangan digital:

1. Mengikuti konsep pesta pernikahan

Ketika akan melaksanakan pesta pernikahan ada baiknya kamu memutuskan terlebih dahulu apa tema yang akan diangkat sebelum membuat desain undangan. Desain dari undangan pernikahan akan terlihat lebih cantik bila memiliki tema yang sama dengan pestamu. Contohnya bila kamu memilih tema minimalis black and white untuk pesta maka kamu dapat memilih tema serupa untuk desain undangan. Pilih detail yang tidak terlalu mencolok seperti warna yang didominasi oleh putih atau hitam. 

2. Mencari platform digital penyedia undangan digital

Banyaknya platform digital yang menyediakan jasa pembuatan undangan online dapat kamu pilih dengan mudah. Jika kamu ingin merangkai undangan sendiri kamu dapat membuka website penyedia undangan digital seperti canva. Namun jika kamu kesulitan dalam desain, kamu bisa mencari jasa desain grafis online lho agar dapat membantumu mendapatkan undangan terbaik. 

BACA JUGA: 4 Zodiak yang Memiliki Rasa Ingin Tahu yang Tinggi dan Memecahkan Masalah

3. Cek kembali semua detail undangam yang ingin kamu tulis

Pastikan tidak ada info yang luput atau ketinggalan dari undangan digital yang kamu buat. Baca serta teliti lebih lanjut terkait nama mempelai, tempat dan waktu akad sekaligus resepsi pernikahan hingga nama orang tua dari kamu pasangan. Jangan sampai meninggalkan jejak typo juga di undangan agar memberikan citra apik di mata penerima. Usahakan memberi denah rumah yang singkat, padat dan jelas. 

4. Bagikan ke teman dan kerabat melalui WhatsApp dan sosial media

Selesai membuat undangan digital kamu dapat menyebarkan link dari undangan ke kontak teman-temanmu di WhatsApp maupun sosial media ataupun email. Sosial media dapat kamu jadikan pilihan seandainya ingin mengundang teman dengan jangkauan lebih luas. Pilihan email dapat kamu ambil jika ingin menghubungi kolega seperti dosen maupun teman-teman dari dunia profesional. 

Itulah keempat langkah yang bisa kamu ikuti sebelum mempersiapkan undangan digital. Semoga tips di atas bermanfaat ya!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak