3 Cara Pinjam Pulsa Darurat Telkomsel Paling Gampang, Bisa Pakai E-wallet!

Hikmawan Firdaus | Keza Felice
3 Cara Pinjam Pulsa Darurat Telkomsel Paling Gampang, Bisa Pakai E-wallet!
Ilustrai ponsel (pexels.com/MOHI SYED)

Sebagai pengguna ponsel, ada kalanya dalam kondisi tertentu kamu membutuhkan pulsa atau paket darurat. Sayangnya mungkin kamu tidak memiliki e-Wallet atau aplikasi lain untuk membeli pulsa secara online pada saat itu juga, sedangkan keberadaan konter pulsa juga terbilang jauh. Sebagai pengguna Telkomsel, kini ada kemudahan yang bisa kamu rasakan yakni dengan menggunakan layanan pulsa darurat.

Meski demikian, ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi sebelum meminjam pulsa darurat. Berikut beberapa syarat dan ketentuan pinjam pulsa darurat dari Telkomsel.

  • Kartu Telkomsel yang kamu gunakan harus aktif lebih dari dua bulan
  • Telah membayar pinjaman pulsa darurat sebelumnya (jika memang ada)
  • Memiliki masa aktif yang lumayan panjang
  • Kehabisan pulsa saat sedang mengirim SMS, melakukan panggilan telepon, atau ketika tengah menggunakan internet

Cara Pinjam Pulsa Darurat ke Telkomsel

Ada beberapa cara ataupun pilihan yang dapat kamu gunakan untuk meminjam pulsa darurat dari Telkomsel, di antaranya sebagai berikut:

1. Cara Meminjam Pulsa Darurat Telkomsel Lewat UMB

  • Pertama yakni dengan membuka menu “Panggilan”
  • Kemudian ketik *505# 
  • Berikutnya klik ikon “Panggilan” atau “Memanggil”
  • Setelah itu kamu akan diarahkan untuk memilih jenis layanan, maka klik opsi “1. Paket Darurat”
  • Setelah itu tunggulah SMS konfirmasi dari Telkomsel lewat nomor 5050

2. Cara Pinjam Pulsa Telkomsel Lewat SMS

Berbeda halnya dengan cara sebelumnya di mana kamu yang lebih dahulu menghubungi operator. Cara pinjam pulsa Telkomsel lewat SMS ini justru kebalikannya. Proses peminjaman pulsa darurat ini dilakukan oleh operator melalui penawaran. Berikut langkah-langkahnya.

  • Meskipun pulsamu sudah habis, lakukan panggilan telepon atau kirim SMS ke nomor yang kamu kehendaki
  • Kemudian tunggulah SMS penawaran dari operator untuk menggunakan layanan “Paket Darurat” dari 5111
  • Jika kamu mendapatkan penawaran, silakan balas dengan ketik “YES” pada SMS yang sudah kamu terima
  • Lalu tunggulah beberapa saat dan kamu pun berhasil menggunakan paket darurat secara otomatis

3. Pinjam Pulsa Darurat Lewat Gojek

  • Langkah awal yakni membuka aplikasi Gojek yang terpasang di ponselmu
  • Berikutnya pilih menu “Gopulsa”
  • Setelah itu klik ikon “Beli Sekarang”, lalu pilihlah nominal pulsa yang kamu inginkan
  • Kemudian pilih metode pembayaran menjadi “Gopay PayLater”
  • Selanjutnya klik “Bayar Sekarang”

Sekarang tak perlu risau lagi jika kamu kehabisan pulsa atau paket internet. Sebab dalam kondisi terdesak, kamu bisa menggunakan cara pinjam pulsa darurat Telkomsel ini. Selamat mencoba!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak