Jaga Ruangan Tetap Sehat, Ini 3 Alasan Kenapa Filter AC Harus Rutin Diganti

Hikmawan Firdaus | A. S. Maghfiroh
Jaga Ruangan Tetap Sehat, Ini 3 Alasan Kenapa Filter AC Harus Rutin Diganti
Ilustrasi AC yang bersih (freepik/Yin Yang)

AC menjadi salah satu benda yang tidak bisa lepas dari kehidupan manusia. Apalagi saat cuaca panas, AC sangat dibutuhkan untuk membuat udara tetap sejuk dan nyaman. AC sendiri bekerja dengan membuat udara dalam ruangan menjadi tetap dingin. Tentu ini bisa sangat membantu terlebih saat cuaca panas seperti sekarang. 

Selain menjaga udara agar tetap sejuk, AC juga dapat membuat tubuh merasa nyaman. Maka tak heran jika AC saat ini banyak ditemui di berbagai tempat seperti kantor dan tempat tidur. Namun di balik menfaatnya, AC juga menyimpan beberapa risiko berbahaya apabila penggunaannya tidak diperhatikan.

AC memiliki beberapa komponen penting salah satunya adalah filter AC. Filter AC berguna untuk menyaring udara dari kuman dan debu. Berikut ini beberapa alasan kenapa filter AC perlu diganti secara rutin melansir dari Time.

1. Meningkatkan Kualitas Udara

Filter AC memiliki kemampuan untuk menyaring udara yang keluar. Filter AC akan membantu menjaga kebersihan udara dalam ruangan agar terbebas dari debu dan kuman penyebab masalah kesehatan. Karena penumpukan kotoran inilah yang membuat AC semakin lama semakin kotor.

Kotoran akan menyumbat jalan keluarnya udara sehingga udara yang keluar menjadi terkontaminasi kuman dari filter tersebut. Untuk menjaga kebersihan udara, filter AC harus rutin dibersihkan dan diganti minimal 3 bulan sekali.

2. Menjaga Performa AC

Rutin membersihkan dan mengganti filter AC dapat membantu memperpanjang usia pakai AC. Filter AC yang didalamnya sudah menumpuk berbagai kuman dan debu akan menyumbat jalan udara yang keluar. Akibatnya, AC akan bekerja lebih keras agar udara tetap keluar.

Karena sebab inilah yang pada akhirnya mengakibatkan AC menjadi tidak dingin dan cepat rusak. Untuk menjaga performa AC agar tetap maksimal, perlu membersihkan dan mengganti filter AC secara rutin. 

3. Mencegah Berbagai Penyakit

AC yang tidak rutin dibersihkan bisa menjadi sarang kuman dan bakteri penyebab berbagai penyakit berbahaya. Misalnya penyakit pernafasan, pusing, sakit tenggorokan hingga menyebabkan penyakit serius.

Filter AC bisa mengakibatkan kuman dan kotoran terperangkap di dalamnya. Dengan melakukan pembersihan dan mengganti filter AC secara rutin, udara yang keluar dari AC akan tetap sehat. Dengan begitu risiko penyakit berbahaya bisa dicegah.

Nah, itu dia beberapa alasan kenapa perlu mengganti filter AC secara rutin.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak