SAFF & Co menjadi salah satu merek parfum lokal yang sangat populer dan selalu laris di pasaran karena memiliki varian yang sangat lengkap mulai dari wangi soft, floral, fresh, vanila, woody, fruity, maskulin, hingga spicy yang cocok untuk pria, wanita. Ditambah lagi dengan jenisnya adalah Eau de Parfum yang tahan lama hingga 6 jam, tidak heran jika parfum ini kerap menjadi parfum andalan sehari-hari.
Loui merupakan parfum dari SAFF & Co yang memiliki wangi fresh floral yang tahan lama. Penasaran dengan wangi parfum Loui? Berikut ini ulasan singkat mengenai Saff & Co Loui untuk menjawab rasa penasaranmu.
1. Packaging
Loui dikemas dalam ukuran botol dengan desain simple berawarna hitam, namun tetap terlihat mewah. Hanya berbentuk rectangle dengan ukuran yang sangat handy 30ml, sehingga masih oke untuk dibawa traveling atau menjadi parfum andalan yang harus ada di dalam tas.
Untuk box-nya sendiri tidak kalah mewah. Desain box-nya menggambarkan skeleton yang dibalut dengan berbagai bunga dengan warna dominan pink, seolah-olah menggambarkan karakter wangi Loui ini adalah fresh floral yang wanginya menembus hingga ke tulang.
2. Notes
Top Notes : Verbena, Green, Aldehydic
Middle Notes : Rose, Peony, Lily of the Valley
Base Notes : Cedarwood, Musk
Saat pertama kali disemprotkan, Loui memberikan wangi bunga mawar semerbak yang fresh. Bagaikan bunga mawar di dalam vas bunga yang disemprot air saat pagi hari, memberikan kesegaran dan kelembutan, membawa kita seolah-olah berada di kebun bunga dengan aroma wangi mawar lembut dan segar. Tipikal wangi parfum yang benar-benar clean, fresh, delicate, wanginya gak neko-neko, sangat sopan di hidung.
Oh iya, menurutku saat spray pertama kali, wanginya ini mengingatkan pada wangi parfum The Body Shop British Rose. Walaupun wangi Loui dominan floral, tapi aroma bunganya ini segar jadi bisa menunujukkan karakter independence and brave woman. Menurutku juga masih aman untuk digunakan pria.
3. Sillage, Projection, Longevity
Dari website resminya saffnco.com, tertulis longevity 6 hours, sillage strong, dan gender unisex. Sesuai dengan klaimnya, EDP ini bisa bertahan hingga 6 jam bahkan lebih jika berkegiatan di dalam ruangan. Tapi yang aku rasakan untuk aktivitas outdoor, sekitar 4 jam wanginya sudah hilang dan harus re-spray lagi.
Untuk projection-nya sendiri, wanginya sangat semerbak. Hanya dengan satu kali spray, satu ruangan akan tercium wangi bunga mawar yang segar. Saat kita lewat, wanginya juga masih meninggalkan jejak. Yang paling aku suka adalah wangi Loui ini nempel banget di baju, bahkan wanginya bisa bertahan hingga 3 harian.
4. Occasion
Menurutku pribadi, dengan wangi bunga yang benar-benar terasa menyegarkan, Loui sangat cocok untuk semua occasion mulai dari casual, informal, semi formal, hingga formal. Wanginya sangat sopan di hidung, aman dan nyaman sebagai daily fragrance, bahkan untuk olahraga. Wanginya tidak mengganggu hidung saat disemprotkan pagi, sore, malam hari, maupun siang hari saat panas terik matahari sekalipun.
Namun menurutku, buat kamu yang menginginkan wangi dengan tipikal stealer attention, Loui sepertinya kurang menunujukkan karakter wangi tersebut.
5. Harga
Saff & Co Loui tersedia online di e-commerce official, website resmi dan juga offline seperti di Sociolla, KKV, Guardian, Watson, Beauty Haul, dan lainnya dengan harga normal Rp199.000.
Worth to buy? Of course! parfum anti gagal untuk sehari-hari, karena wanginya benar-benar fresh floral, gak neko-neko, dan sangat nyaman di hidung.
Demikian ulasan singkat Saff & Co Loui. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.