Siapa nih yang suka nonton drama Korea? Kalian yang suka nonton drakor sudah bisa belum bicara pakai Bahasa Korea, belum?
Baru-baru ini viral di media sosial video satpam jago ngomong Bahasa Korea suranya disebut mirip oppa-oppa loh. Video viral satpam jago ngomong Bahasa Korea diunggah oleh pemilik akun TikTok mb2pt.
Wanita pemilik akun TikTok mb2pt menghampiri satpam yang jago ngomong Bahasa Korea di posnya. Wanita itu mengajak ngobrol dengan satpam muda ini pakai Bahasa Korea.
"Annyeong haseyo (halo)," sapa wanita tersebut.
"Annyeong haseyo yeorobun (halo semuanya)," jawab satpam itu.
Wanita ini kemudian meminta satpam bernama Muhammad Ivan Nugraha untuk memperkenalkan diri dengan kalimat yang tidak biasa.
"Bukan salam, bosen gue sama perkenalan diri. Ngomong yang lain dong," kata wanita tersebut.
"Geunyang, soalnya saya suka orang Korea. Makanya saya jadi bisa Bahasa Korea," ujar Ivan.
Video viral Ivan satpam jago ngomong pakai Bahasa Korea ini sudah ditonton sebanyak 8,4 juta kali. Warganet memuji Ivan yang jago ngomong pakai Bahasa Korea.
"Ketemu dia di Starbucks cikarang! Bilang annyeonghaseyo ke semua yang masuk," pujian dari warganet yang pernah bertemu dengan Ivan.
"Wkwkwkkwkw keren banget dah," imbuh yang lain.
"Keren mas sekuritinya," sahut lainnya.
"Suaramu tiba-tiba mirip oppa-oppa bang," ucap warganet yang lain.
Suaranya Bicara Mirip Oppa-Oppa
Melalui unggahan video terbaru di akun TikToknya Killua, Ivan memberikan klarifikasi mengenai viralnya video dia bicara pakai Bahasa Korea. Ivan mengungkapan bahwa dia tidak menyangka videonya bakal viral padahal kala itu hanya iseng saja ngobrol-ngobrol biasa.
Ivan menceritakan bagaimana dirinya bisa jago ngomong Bahasa Korea.
"Gue bisa bahasa itu dari otodidak sih, sering nonton film, sering nonton drakor no subtittle. I am started when I'm younger (saya mulai ketika muda) mungkin sekitar 12 tahun yang lalu ya," ungkap Ivan.
Dia menjelaskan kalau dirinya hanya bisa bicara dengan Bahasa Korea. Namun, dia tidak bisa membaca atau menulis tulisan hangul.