Kejuaraan Bulutangkis Hylo Open 2022 bergulir mulai 1-6 November 2022 di Saarbrucken, Jerman. Memasuki pertandingan babak perempat final, 5 wakil Indonesia dijadwalkan bertanding pada Jumat (4/11/2022).
HSBC BWF World Super 300 Hylo Open 2022 sendiri menjadi salah satu ajang kejuaraan kejar-kejaran poin para pebulutangkis internasional menuju HSBC BWF World Tour Finals 2022.
Hylo Open 2022 memperebutkan total hadiah sebesar $180.000. Dalam HSBC BWF World Tour Finals 2022 sendiri, Indonesia telah memiliki 3 wakil terkualifikasi yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari. Sektor tunggal putra masih ramai persaingan, tetapi sementara Jonatan Christie masuk dalam kualifikasi.
Pertandingan babak perempat final Hylo Open 2022 akan bergulir pada Jumat (4/11/2022) mulai pukul 18.00 WIB. Indonesia memiliki 5 wakil di 3 sektor pertandingan yaitu tunggal putri, tunggal putra dan ganda campuran.
Sebelumnya pada Jumat (4/11) dini hari, tunggal putra Indonesia yaitu Jonatan Christie berhasil menaklukkan rekan senegara yaitu Chico Aura Dwi Wardoyo melalui pertandingan rubber game ketat untuk mengamankan tiket bermain di babak perempat final Hylo Open 2022 ini.
Melansir informasi yang dirilis Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) melalui aplikasi Badminton4u, berikut ini merupakan jadwal main 5 wakil Indonesia di pertandingan babak perempat final Hylo Open 2022:
- WS: Gregoria Mariska Tunjung (INA) vs Malvika Bansod (IND), court 3, match ke-5 sekitar pukul 21.30 WIB
- XD: Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (INA) vs Mathias Thyrri/Amalie Magelund (DEN), court 1, match ke-6 sekitar pukul 22.10 WIB
- MS: Anthony Sinisuka Ginting (INA) vs Loh Kean Yew (SGP), court 2, match ke-6 sekitar puk 22.15 WIB
- MS: Jonatan Christie (INA) vs Kidambi Srikanth (IND), court 1, match ke-7 sekitar pukul 23.00 WIB
- XD: Rehan Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (INA) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (DEN), court 2, match ke-7 sekitar pukul 23.05 WIB
Itulah tadi jadwal main wakil Indonesia di pertandingan perempat final Hylo Open 2022 yang bergulir pada Jumat (4/11/2022) di Saarbrucken, Jerman. Pertandingan Hylo Open 2022 dapat disaksikan melalui siaran langsung iNews TV, RCTI+, SPO TV dan kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV.
Informasi lengkap pertandingan dapat diikuti melalui aplikasi resmi BWF yaitu aplikasi Badminton4u yang bisa didownload melalui Google Playstore dan App Store.
Video yang mungkin Anda suka: