Baru-baru publik kembali dihebohkan dengan beredarnya curhatan seorang ibu terkait apa yang dialami oleh anak perempuannya yang kini beredar di media sosial. Dalam curhatan itu, ia mengungkapkan kalau anak perempuannya yang masih berusia 5 tahun telah dilecehkan oleh ayah kandungnya sendiri.
Disebutkan kalau pelaku adalah petugas pemadam kebakaran alias damkar yang merupakan mantan suami dari ibu yang melakukan curhatan di akun Instagramnya @priskaprllyy.
Dalam kisah itu disebutkan bahwa semua bermula ketika sang anak menginap di rumah ayahnya. Diketahui ibu korban itu bernama Priska yang sudah bercerai sejak tahun 2020 lalu.
Pada kesempatan itu, sang mantan suami meminta untuk bisa bertemu anak mereka setelah satu tahun tidak bertemu. Kasus itu pun terungkap saat Priska hendak menjemput anaknya di rumah mantan suaminya di Jakarta dan hendak dibawa pulang ke BSD.
Ketika berada di dalam mobil, anak Priska pun mengeluhkan sakit di alat vitalnya. Setelah dicek, anak Priska pun mengalami luka gesekan hingga memerah di alat vitalnya.
"Saat dijalan pulang dari Jakarta menuju BSD, anak saya minta ganti pempers, pas saya buka celananya anak saya mengeluhkan sakit di bagian alat vitalnya. Di sini anak saya histeris mengeluh kesakitan. Betapa kagetnya saya pas lihat alat vitalnya ada luka gesekan sampai memerah dan banyak luka di bagian pahanya,” tulis ibu dari anak 5 tahun itu, dikutip dari Instagram @priskaprllyy pada Kamis (21/3/2024).
Seketika itu pun Priska langsung membawa buah hatinya ke klinik Bethsaida untuk diperiksa. Namun, pihak klinik pun mengarahkan Priska ke Rumah Sakit (RS) besar untuk pengecekan lebih lanjut.
"Akhirnya di pagi hari saya cek ke RS MURNI ASIH ke bagian spesialis anak. Lalu diarahkan ke bagian Obgyn. Dari RS Murni Asih saya lanjut ke RS Bethsaida ke bagian Obgyn untuk pengecekan selanjutnya," lanjutnya tertulis di keterangan video.
Setelah itu, Priska pun diarahkan untuk membuat laporan ke Polda dan membuat visum dikarenakan info dari dokter Obgyn kalau ada luka robek di dalam.
Berangkat dari kejadian itulah, Priska pun memutuskan untuk memviralkan kasus yang menimpa anaknya, yakni kasus pelecehan atau pencabulan terhadap anak di bawah umur (umur 5 tahun) yang dilakukan oleh mantan suami Priska.
Priska pun mengaku sudah lama menahan untuk tidak bersuara ke publik, namun menurutnya proses hukumnya sangat sulit diandalkan.
"Saya memilih untuk bersuara di publik agar semua masyarakat tahu. Saya berharap predator ini tidak bisa berkeliaran lagi di masyarakat agar tidak terjadi korban lain lagi di kemudian hari. Saya berharap mantan suami saya ini dapat dihukum setimpal dengan perbuatan dia terhadap anak saya," tulis Priska di kolom keterangan.
Pada unggahan yang lain, Priska pun menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak atas dukungan yang diberikan kepadanya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS