Siapa yang tidak kenal dengan Studio Ghibli? Studio produksi film animasi asal Jepang ini telah memproduksi puluhan film, iklan, dan film pendek dengan visual yang memanjakan mata. Sebut saja beberapa judul film animasi Jepang seperti Spirited Away, Howl's Moving Castle, Ponyo, dan My Neighbor Totoro yang merupakan hasil produksi Studio Ghibli. Setidaknya kamu pasti pernah menyaksikan salah satu dari film di atas.
Popularitas Studio Ghibli telah mendunia. Untuk meningkatkan kepuasan dari para penikmatnya, Ghibli kian mengembangkan diri. Sebelumnya Ghibli telah merancang Ghibli Museum agar penggemar lebih dekat dengan Ghibli, mengetahui sejarahnya, beserta merasakan pengalaman langsung bertemu dengan karakter-karakter film Ghibli. Tepat 1 November 2022, Ghibli membuka Ghibli Park dengan beberapa atraksi yang akan memuaskan penggemar Studio Ghibli.
Ghibli Park berlokasi di Expo 2005 Aichi Commemorative Park, Nagakute, Aichi, Jepang. Taman bermain seluas 7,1 hektar ini menghadirkan beberapa replika dan atraksi berdasarkan film yang diproduksi Studio Ghibli. Berdasarkan informasi dari website resminya, pada grand opening ada 3 area yang dapat dikunjungi, Ghibli's Gand Warehouse, Hill of Youth, dan Dandoko Forest. Sementara itu ada dua area lain, Mononoke Village dan Valley of Witches dikabarkan akan buka kemudian karena masih dalam proses kontruksi.
5 Area di Ghibli Park:
1. Ghibli's Grand Warehouse
Berisi wahana The Air Destroyer Goliath dengan panjang 6 meter, lalu ada kebun dari Castle in the Sku, dan eksebisi beberapa karakter yang muncul di film Robot Soldier dan Cat Bus.
2. The Hill of Youth
Terinspirasi dari film How'l Moving Castle, yang dilengkapi dengan menara observasi yang ada di film itu. Di sini juga ada toko barang antik dari film Whisper of the Heart, dan Cat Bureau.
3. Dondoko Forest
Area satu ini merupakan duplikasi dari rumah Satsuki dan Mei dari film My Neighbor Totoro.
4. Mononoke Village
Sesuai namanya, area ini merepresentasikan setting film Princess Mononoke. Dengan beberapa properti yang tampak di film.
5. Valley of Witches
Terinspirasi dari dua film Kiki's Delivery Service, dan Howl's Moving Castle. Selain beberapa replika, area ini juga memiliki beberapa toko, restoran, dan wahana.
Untuk saat ini tiket masuk Ghibli Park belum dapat dibeli secara luas, hanya bisa dibeli langsung di Jepang, atau melalui website tertentu yang tertera di website Ghibli Park. Bagaimana nih sobat traveller, tertarik mengunjungi Ghibli Park saat pelesiran ke Jepang?
Video yang mungkin Anda suka