Mengenal Bambangan, Buah Asli Kalimantan yang Hampir Punah

Ayu Nabila | Sofiatun Hasanah
Mengenal Bambangan, Buah Asli Kalimantan yang Hampir Punah
Buah Bambangan (instagram.com/official_aszruled)

Bambangan merupakan salah satu buah khas Kalimantan yang semakin sulit ditemukan atau nyaris punah. Buah dengan nama latin Mangifera Pajang atau lebih dikenal dengan sebutan asam payang ini memiliki rasa manis keasaman.

Pohon bambangan biasanya tumbuh dengan ukuran sekitar 10 hingga 30 meter dari permukaan tanah. Sehingga sangat cocok ditanam di sekitar halaman rumah. Awalnya bambangan mudah ditemukan di sekitar hutan Kalimantan. Namun, saat ini buah tersebut sangat sulit ditemukan dan termasuk ke daftar buah langka yang ada di Indonesia.

Keluarga Mangga

Memiliki ukuran serupa buah melon dengan berat sekitar 500 gram hingga 1 Kg. Ternyata bambangan masih tergolong keluarga mangga, hingga masyarakat Kalimantan menyebutnya sebagai mangga liar.

BACA JUGA: Apakah Buah Beku Sehat? Ketahui Detail Kandungan Nutrisinya

Dibandingkan dengan jenis mangga yang lain, bambangan memiliki kulit yang cenderung lebih keras dan bergetah. Jika tidak hati-hati saat mengupas bambangan, maka getah bisa menempel pada permukaan kulit dan menyebabkan iritasi serta menimbulkan rasa gatal.

Cara Mengolah

Ukuran pohon bambangan yang tidak terlalu tinggi membuatnya mudah untuk diambil saat matang. Bahkan bambangan yang matang terkadang jatuh dari pohon dalam keadaan utuh, dan tidak rusak karena kulitnya yang tebal.

Rasa asam yang lebih dominan dibandingkan dengan rasa manis, menjadikan bambangan sering diolah sebagai campuran sambal, rujak, dan campuran hidangan lain seperti ikan asam manis. 

BACA JUGA: Kenapa Khong Guan Jadi Kue Khas Lebaran? Intip Sejarahnya

Uniknya sebelum diolah bambangan harus dikupas dengan cara khusus. Bambangan harus dikupas searah dari bagian pangkal atau dari atas ke bawah. Jika proses mengupasnya terbalik, maka daging bambangan akan ikut terkuliti bersama dengan kulit bambangan bagian luar. Sehingga tidak menyisakan bagian daging untuk dikonsumsi.

Manfaat Kesehatan

Sama seperti jenis buah kebanyakan, bambangan juga memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh. Dilansir dari Healthline ekstrak dari biji bambangan dipercaya mampu mencegah pertumbuhan sel-sel kanker di dalam tubuh. Buah bambangan juga kaya akan antioksidan yang dapat berfungsi untuk menangkal radikal bebas. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada buah bambangan terbukti mampu meningkatkan daya tahan tubuh.

Banyak manfaat kesehatan yang bisa diperoleh dengan konsumsi buah bambangan. Namun, karena kondisi hutan Kalimantan yang semakin berkurang maka buah bambangan semakin sulit untuk ditemukan dan menjadi langka.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak