Setelah sukses dengan film Make Me Shudder pertama yang dirilis pada tahun 2013, film bergenre horror komedi Make Me Shudder 2: Shudder Me Mae Nak yang merupakan sekuel kedua dari film sebelumnya akhirnya dirilis pada tahun 2014.
Jika dalam film Make Me Shudder pertama lalu James dan kawan-kawan harus berurusan dengan para hantu yang ada di gedung Daeng, maka pada film yang kedua ini, mereka akan berurusan dengan salah satu hantu tradisional yang terkenal di Thailand, Mae Nak.
Dalam film pertama lalu, James dan kawan-kawannya pada akhirnya berhasil kabur dari Gedung Daeng setelah harus mengalami berbagai kejadian yang tak mungkin bisa mereka lupakan, dan kembali menjalani kehidupan normal di sekolahnya.
Kini, gerombolan anak-anak usil ini harus berhadapan dengan ujian masuk universitas yang sudah ada di depan mata. Karena kurangnya belajar dan masih mementingkan untuk melakukan hal-hal yang kurang penting, James dan kawan-kawan pada akhirnya harus mendapatkan nilai yang kurang memenuhi standar.
Sebagai siswa yang normal, pasti kita akan berpikir untuk belajar yang lebih giat lagi kan agar bisa menaikkan nilai yang didapat? Namun tidak demikian halnya dengan Nick, Bew, James dan kawan-kawannya yang justru memilih untuk menggunakan cara instan, yakni berkunjung ke kuil dan meminta keberkahan pada Mae Nak.
Sekadar informasi, Mae Nak merupakan salah satu hantu tradisional di Thailand yang sering dimintai berkah dan diziarahi. Bagi yang belum kenal atau belum tahu, mungkin bisa menonton film Pee Mak yang dibintangi oleh Mario Maurer, yang menceritakan tentang asal usul si Mae Nak ini ya.
Singkat cerita, James dan kawan-kawan pada akhirnya tiba di kuil Mae Nak dan mulai berdoa serta meminta berkah di sana. Namun sayangnya, karena pada dasarnya mereka adalah anak-anak yang usil, masih saja ada yang bertingkah konyol bahkan menghina Mae Nak.
Kejadian aneh pun pada akhirnya menimpa mereka. Pasca melakukan penghinaan dan juga menjadikan Mae Nak sebagai bahan olok-olok atau hinaan, sebuah peristiwa diluar nalar terjadi pada mereka. James dan kawan-kawan usilnya terjebak di alam Mae Nak, dan membuat mereka kebingungan.
Belum habis rasa terkejutnya, mereka sudah harus berhadapan dengan berbagai peristiwa yang menyeramkan dan membuat bulu kuduk mereka berdiri.
Terlebih lagi, Mae Nak yang mereka olok-olok, turut pula menghantui dan melakukan terror kepada James dan kawan-kawannya.
Nah, bagaimana nih cara anak-anak usil ini keluar dari alam Mae Nak dan kembali ke alam normal? Lalu, apa yang akan mereka lakukan demi bisa meredakan amarah seorang Mae Nak? Temukan keseruannya di film Make Me Shudder 2: Shudder Me Mae Nak ini ya teman-teman!
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
Dicap Duta Poligami, Ini Deretan Istri Fedi Nuril di Film: dari Rianti hingga Amanda Manopo
-
Pria Ini Bikin Publik Salfok, Netizen: Resto Aman dari Vampir
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Kupas Film Bagheera: Perjuangan Sang Penegak Keadilan Melawan Korupsi
Entertainment
-
4 Rekomendasi Lagu Romantis Jadul Milik Justin Bieber, Ada Tema Natal!
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
Terkini
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
3 Rekomendasi Two Way Cake Lokal dengan Banyak Pilihan Shade, Anti-Bingung!
-
4 Daily OOTD Simpel nan Modis ala Chae Soo-bin untuk Inspirasi Harianmu!
-
Inspiratif! Ulasan Buku Antologi Puisi 'Kita Hanya Sesingkat Kata Rindu'
-
3 Peel Off Mask yang Mengandung Collagen, Bikin Wajah Glowing dan Awet Muda