Beberapa waktu belakangan, nama seorang Guiddo Ilyasa mendadak menjadi perbincangan hangat publik. Bukan karena perihal positif, mantan suami selebgram Amanda Zahra tersebut mendadak tenar karena isu perselingkuhan yang dilakukannya mencuat ke publik.
Guiddo Ilyasa dituding berselingkuh dengan aktris pemeran utama film Yuni, Arawinda Kirana. Terbaru, nama Guiddo juga kembali melambung ke publik selepas klarifikasi dari KITE Entertainment yang menyatakan dia dan bayinya mendapatkan KDRT dari Amanda Zahra.
BACA JUGA: Agensi Arawinda Kirana Keluarkan Press Release Terkait Kasus Perselingkuhan, Isinya Bikin Netizen Geram
Terlepas dari polemik kehidupan yang dialami oleh Guiddo Ilyasa, mungkin masyarakat luas ada yang belum mengenal siapa sih sosok sebenarnya dari pria yang satu ini. Nah, pada artikel kali ini, penulis akan mengupas tentang profil Guiddo Ilyasa, dan hal-hal yang ada pada dirinya. Simak bersama yuk!
Hal pertama yang perlu diketahui tentang profil Guiddo Ilyasa adalah nama lengkapnya. Disadur dari laman Suara.com, pria yang menikah dengan Amanda Zahra pada 2 November 2020 ini memiliki nama lengkap Guiddo Ilyasa Purba.
Pria yang dikaruniai satu buah hati dari pernikahannya dengan Amanda Zahra ini juga tercatat sebagai lulusan kedokteran Universitas Gajah Mada.
Disadur dari laman pddikti.kemdikbud.go.id, Guiddo Ilyasa menempuh pendidikan kedokterannya dari tahun 2013. Dari sumber yang sama, Guiddo Ilyasa melanjutkan kuliah profesi kedokterannya pada tahun 2018 hingga 2020 di universitas yang sama. Untuk tingkatan SMA, Guiddo tercatat merupakan lulusan dari SMA Al Azhar.
Sementara untuk pekerjaan, Guiddo Ilyasa ternyata juga bukan sosok sembarangan lho. Berdasarkan data yang diperoleh dari laman Linkedin, Guiddo merupakan SHSO (Shief Health and Sports Officer) di Kinema Indonesia.
Sekadar informasi, Kinema Indonesia merupakan konsultan olahraga dan kesehatan yang memanfaatkan teknologi, sains, serta pengalaman pribadi untuk kepentingan klien yang membutuhkan, dan berkantor pusat di Jakarta.
Selain itu, pada tahun 2020 lalu, pria yang satu ini juga tercatat sebagai asisten penelitian di Jakarta Eye Center, dan sebagai personal trainer di International Sports Sciences Associations atau ISSA.
Itulah profil dari Guiddo Ilyasa Purba. Terlepas dari hal-hal negatif yang menimpa Guiddo saat ini, ternyata Guiddo adalah seorang pria yang berkompeten ya! Semoga permasalahan yang dialami oleh Guiddo segera selesai dan membawa kebaikan bagi semuanya.
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
Tergoda Gift TikTok, Istri Bawa Kabur Anak dan Buku Nikah Demi Selingkuhan!
-
Paula Verhoeven Nangis vs Baim Wong Semringah usai Sidang Cerai: Lega Sudah Umbar Bukti Selingkuh?
-
Ya Allah! Azizah Bongkar Kelakuan Pratama Arhan ke Ordal PSSI: Setelah Menikah Dia Makin...
-
Beda Kekayaan Pratama Arhan dan Azizah Salsha, Tampil Mesra usai Isu Perselingkuhan
-
Tampil Satu Frame, Perubahan Ekspresi Pratama Arhan ke Azizah Salsha saat Tak di Depan Kamera Jadi Sorotan
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung