Fans Bridgerton mana suaranya? Rileks dulu ya karena Netflix punya kejutan nih buat kamu, setelah diberi penyegaran dengan hadirnya serial Queen Charlotte yang tayang awal Mei lalu, hari ini Netflix resmi mengumumkan first look Bridgerton musim ketiga, lho.
Meskipun menurut buku Benedictlah yang harusnya dibahas lebih dulu, alur musim ketiga ini agaknya sesuai dengan prediksi penggemar yakni akan menceritakan perjalanan cinta yang complicated antara Collin Bridgerton dengan Penelope Featherington.
First look yang berjumlah 4 gambar tersebut menampilkan foto Collin dan Penelope, dimana dua diantaranya berisi foto mereka dalam satu frame. Sementara dua lainnya menampilkan sosok Collin yang menawan serta Penelope yang sedang terlihat galau.
Tentu keempat gambar tersebut seakan menjadi teka-teki bagi para penonton, kira-kira akan seperti apa kisah perjalanan cinta keduanya jika direalisasikan ke dalam bentuk serial.
Menilik dari 2 musim sebelumnya, hubungan antara Penelope dan Collin hanya dikisahkan sebagai seorang teman dekat, keduanya cukup sering bertemu karena Pen sendiri adalah sahabat Eloise, adik Collin.
Pen diam-diam menyukai Collin, terlihat dari tingkah dan ekspresinya yang gugup saat bertemu dengan anak ketiga dari Violet Bridgerton tersebut.
Namun sayang, di akhir musim kedua, Pen harus menerima kenyataan bahwa Collin tidak menyukainya dan tidak akan menikah dengannya.
Keadaan menjadi semakin runyam karena sahabatnya, Eloise, mengetahui fakta bahwa Penlah yang selama ini menjadi Lady Whistledown, seorang penulis misterius yang menulis gosip-gosip serta skandal keluarga kerajaan dan kalangan ningrat di Inggris.
Untuk jalan ceritanya, musim ketiga ini mungkin tidak jauh beda dengan kisah Daphne-Simon serta Anthony-Kate. Dimana awalnya hubungan kedua pasangan tersebut terlihat rumit, seolah tak bisa dipersatukan. Sepertinya kisah Collin dan Pen kali ini pun juga akan seperti itu.
Melansir dari laman Tv Line, ada beberapa perubahan di Bridgerton musim ketiga ini seperti Chris van Dusen yang tidak lagi menjadi sutradara dan digantikan oleh Jess Brownell.
Kemudian karakter Francesca Bridgerton yang sebelumnya diperankan oleh Ruby Stokes akan digantikan oleh Hannah Dodd. Terakhir yang paling menyedihkan, Phoebe Dynevor atau Daphne Bridgerton tidak akan tampil di musim ketiga ini.
Itu tadi ulasan tentang first look Bridgerton Season 3, menurutmu apakah cinta sepihak Penelope akan terbalas di musim kali ini?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ogah Pusing, Max Verstappen Anggap Gelar Juara Dunia Tidak Terlalu Penting
-
Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2025: 3 Pembalap Siap Rebut Gelar Juara Dunia
-
Jadwal MotoGP San Marino 2025: Waktunya Pembalap Italia Unjuk Gigi
-
MotoGP Catalunya 2025: Perayaan Juara Dunia Tak Akan Terjadi di Misano
-
Sprint Race MotoGP Catalunya 2025: Alex Marquez Giveaway Medali Kemenangan
Artikel Terkait
-
4 Alasan Drama Korea 'See You in My 19th Life' Wajib Masuk Daftar Tontonmu
-
Tayang di Netflix, Simak Sinopsis Cross the Line yang Dibintangi Shenina Cinnamon
-
Ulasan Drama Korea Dr. Romantic 3, Ada Kode Buat Season 4!
-
Resmi Tayang 31 Agustus, Ini Profil Pemeran dalam One Piece Live Action
-
Tidak Hanya Im Si Wan, 3 Aktor Ini Juga Akan Bergabung di Squid Game 2
Entertainment
-
Choi Woo Shik dan Gong Seung Yeon Akan Bintangi Film Baru, Number One
-
Sukses di Bioskop, The Housemaid Konfirmasi Lanjut Sekuel Mulai Tahun Ini
-
Intip Karier Global Inka Williams, Pacar Channing Tatum yang Besar di Bali
-
Curhat Salshabilla Adriani soal Ibrahim Risyad Viral: Pesan Makan Cuma Satu
-
Rayakan 15 Tahun Debut, LiSA Umumkan Tujuh Rangkaian Proyek Perayaan