Seorang netizen di TikTok membuat sebuah konten komedi dengan judul ‘Rafathar pas KKN’. Beberapa waktu belakangan ini memang sedang ramai para mahasiswa yang mengabdi ke desa-desa dalam rangka melaksanakan KKN atau Kuliah Kerja Nyata.
Pemilik akun TikTok @caesarmario memang sering membuat konten dengan POV atau Point Of View yang beragam dan cukup menghibur. Kontennya tentang Rafathar yang sedang KKN ini dibagikan kembali oleh akun TikTok @ciqshaw.
Dalam konten komedi tersebut, Mario Caesar berperan sebagai Rafathar ketika KKN.
“Assalamualaikum, pak, bu, selamat pagi, iya saya Rafathar dari Universitas RANS yang mau KKN di sini. Jadi dari universitas saya itu, kalo buat KKN itu kita harus ke desa desa terus melakukan bantuan lah, gitu. Saya udah kepikiran sih untuk bantuan awal desa ini saya mau bantu bangun mall di sini,” ujarnya dengan ekspresi wajah yang mendukung.
Ia juga berakting seakan ditanya tentang menu makan malam di tempat KKN tersebut dan menjawab bahwa dirinya yang berperan sebagai Rafathar request makanan berupa wagyu A5. Seperti diketahui, wagyu A5 merupakan daging premium dengan harga yang tentu tidak murah.
“Oh makan, apa aja pak, iya kalo buat makan malam mah apa aja yang ada. Paling saya request wagyu sih pak, paling wagyu A5. Oh gak ada ya?” lanjutnya.
Mario Caesar pun melanjutkan perannya sebagai Rafathar dengan meminta izin untuk pergi ke Sushi Hiro, sebuah restoran Jepang.
BACA JUGA: Nathalie Holscher Minta Nafkah Bulanan Adzam Disetop, Sule: Saya Punya Kewajiban
“Lele? Paling nanti malam saya izin ke sushi hiro di depan gak papa ya pak,” ujarnya kemudian.
Video pun berlanjut dengan curhatan bahwa dirinya tidak habis pikir dengan apa yang ia alami selama berada di desa tersebut, mulai dari WC jongkok hingga jalan kaki ke warung.
“Guys, gue gak tau harus gimana lagi. Ini malam pertamaku dan aku gak tau,” sambungnya dengan wajah memelas.
Konten komedi tentang POV Rafathar KKN ini pun mendapat tanggapan yang beragam dari para netizen.
“Bang, kok lu malah ngasi ide ke rans buat bikin universitas,” ujar seorang netizen dengan nama akun @G***.
“Rafathar KKN (Kuliah keluar negeri),” ujar netizen lainnya dengan nama akun @P***.
“Kalo yang KKN Rafathar itu desa setelah KKN langsung jadi kota,” ujar pemilik akun @i***.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Centang Biru TikTok Bayar Berapa? Ini Syarat dan Cara Mendapatkan Seperti Akun Jessica Wongso
-
Cara Buat Video Slow Motion di TikTok dengan dan Tanpa Aplikasi
-
Pratama Arhan Main ke Rumah Raffi Ahmad, Jari Manisnya Jadi Sorotan: Kayak Ada yang Kurang
-
Kabar Terbaru Jessica Wongso setelah Bebas Bersyarat, Kini Aktif di TikTok dan Langsung Dapat Centang Biru
-
Aktif di TikTok, Ketikan Jessica Wongso Disebut Masih Seperti Era 2014-an
Entertainment
-
Balas ADOR, NewJeans Klaim Kontrak Eksklusif Berakhir Sesuai Hukum
-
Alvin Lim Tuding Denny Sumargo Biang Kerok Konflik Agus Salim dan Teh Novi: Makanya Nggak Beres-Beres
-
Farhat Abbas Tantang Denny Sumargo Buktikan Rencana Bagi-Bagi Uang Donasi Agus ke Orang Lain
-
Membangun Hubungan Ditengah Bencana Serangan Zombie dalam Film 'Zombieland'
-
Bukan Kim Nam Gil, Drama Korea True Education akan Dibintangi Kim Moo Yeol
Terkini
-
3 Facial Wash dengan Kandungan Aloe Vera Terbaik, Cocok untuk Kulit Kering!
-
Sistem Zonasi Sekolah: Antara Pemerataan dan Tantangan yang Ada
-
3 Varian Serum dari COSRX Ampuh Kecilkan Pori-Pori dan Hidrasi Kulit Kering
-
Rasanya Istimewa, Sensasi Kuliner di Kedai Nasi Nikmat Kota Jambi
-
Eks-Kapten Timnas U-19 Akui Sulit Ikuti Porsi Latihan Bersama STY, Mengapa?