Film Korea terbukti memiliki kualitas yang sangat baik dalam berbagai genre. Jika kamu penggemar film sejarah, berikut ada enam film Korea genre sejarah terbaik untuk kamu tonton seperti dilansir dari KPOPPOST.
1. The Admiral: Roaring Currents
The Admiral: Roaring Currents adalah film yang dirilis pada tahun 2014. Film yang disutradarai oleh Kim Han Min ini dibintangi Choi Min Sik, Kim Gil Dong, Ryu Seung Ryong, Jo Jin Woong, Park Bo Gum, dan Otani Ryohei.
Sebagai opsi terakhir, Laksamana Yi Sun Shin diperintahkan untuk mempertahankan negaranya dengan memimpin dua belas kapal terakhir kerajaan dan pasukan-pasukan yang diragukan untuk melawan 330 armada kaisar Jepang dalam Pertempuran Myeongryang. The Admiral: Roaring Currents tersedia di iQIYI.
2. The Throne
Film ini berlatarkan Korea pada abad ke-18. Terlibat konflik besar dengan putranya, Sa Do, Raja Young Jo mengambil tindakan ekstrem dengan mengunci putranya tersebut di peti beras kayu untuk membunuhnya.
The Throne dirilis pada 16 September 2015 yang dibintangi Song Kang Ho, Yoo Ah In, Moon Geun Young, Park Won Sang, Jin Ji Hee, dan Kim Hae Sook. Kamu bisa menonton film yang disutradarai Lee Joon Ik ini di iQIYI.
3. The Great Battle
The Great Battle adalah sebuah film yang menggambarkan perjuangan Yang Man Chun dan pasukan Goguryeo-nya dalam pertempuran selama delapan hari melawan lima ratus ribu orang dari Dinasti Tang untuk mempertahankan Benteng Ansi.
Adapun para pemeran film The Great Battle yaitu Jo In Sung, Kim Seolhyun, Nam Joo Hyuk, Park Sung Woong, Go Han Min, dan Bae Yoo Ri. Dirilis pada 19 September 2018 lalu, film ini masih bisa ditonton di Disney+ Hotstar.
4. Memories of The Sword
Film Memories of The Sword dirilis pada 13 Agustus 2015. Film ini disutradarai oleh Park Heung Sik dan naskahnya ditulis oleh Choi Ah Reum. Sedangkan pemeran film ini terdiri dari Lee Byung Hun, Jeon Do Yeon, Kim Go Eun, Bae Soo Bin, Lee Kyung Young, dan Kim Tae Woo. Memories of The Sword tersedia di Vidio.
Di Korea abad pertengahan, seorang gadis muda membalas dendam atas pengkhianatan dan pembunuhan ibunya. Akibatnya, dia harus melawan salah seorang pria yang juga seorang prajurit paling kuat dari Dinasti Goryeo.
5. The Royal Tailor
Film ini bercerita tentang persaingan antara dua penjahit, yaitu Dol Seok dan Kong Jin. Dol Seok adalah pengrajin ahli terbaik yang bertanggung jawab atas pakaian kerajaan. Sementara Kong Jin adalah seorang desainer jenius yang diberkahi keterampilan dan akal sehat, memimpin pengadilan ke dalam skandal dan tragedi.
Dibintangi Park Shin Hye, Go Soo, Han Suk Kyu, Yoo Yeon Seok, Ma Dong Seok, dan Lee Yoo Bi, The Royal Tailor dirilis pada 24 Desember 2014. Film ini dapat ditonton di Viu, MAXStream, atau WeTV.
6. The Swordsman
Dirilis pada 23 September 2020, The Swordsman adalah salah satu film Korea sejarah terbaik. Kisahnya mengikuti tiga pendekar pedang yang berbeda yang bertemu satu sama lain karena alasan mereka sendiri. Mereka adalah pendekar pedang yang buta, pendekar pedang terbaik di Dinasti Joseon, dan pendekar pedang terbaik di Dinasti Qing. Tiga di antaranya bercita-cita menjadi yang terbaik di Dinasti Joseon.
Para pemeran film ini terdiri dari Jang Hyuk, Jung Man Shik, Kim Hyun Soo, Choi Jin Ho, dan Jang Hyun Sung. Menariknya, film ini juga dibintangi aktor papan atas asal Indonesia, Joe Taslim. Tonton The Swordsman di iQIYI.
Nah, dari keenam rekomendasi film Korea sejarah di atas, kamu tertarik menonton film yang mana?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Resensi Buku Mengarang Itu Gampang, Sukses Menulis ala Arswendo Atmowiloto
-
Resensi Buku 'Generation Gap(less)', Strategi Komunikasi Lintas Generasi
-
Resensi Buku 'Goodbye, Things', Hidup Bahagia dengan Sedikit Barang
-
Ulasan Memento Pseudo-Daycare, Webtoon Petualangan yang Tak Biasa
-
Review Buku Seorang Pria yang Melalui Duka dengan Mencuci Piring: Belajar Memaknai Duka
Artikel Terkait
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
5 Rekomendasi Facial Wash untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui, Cari yang Bebas Pewangi
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
7 Moisturizer Murah di Indomaret yang Aman buat Bumil dan Busui, Makin Glowing Usai Punya Anak
Entertainment
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya