Drama Korea terbaru stasiun JTBC bertajuk 'Welcome to Samdalri’ baru saja merilis teaser pertama, jelang penayangan pada bulan Desember mendatang.
Mengutip dari Soompi pada Kamis (2/11/2023), disutradarai oleh Cha Young Hoon, yang juga menggarap drama hits ‘When the Camelia Blooms’, ‘Welcome to Samdalri’ akan menampilkan Ji Chang Wook sebagai Yong Pil.
Yong Pil adalah seorang pria yang sangat setia pada kampung halamannya, dan tetap tinggal di Pulau Jeju sepanjang hidupnya, dengan tujuan untuk melindungi warga desa setempat.
Sedangkan Shin Hye Sun akan berperan sebagai Jo Sam Dal, teman masa kecil Yong Pil yang tumbuh bersamanya.
Tak seperti Yong Pil yang memilih untuk tetap tinggal di desa kelahirannya, Jo Sam Dal memiliki misi untuk keluar dari desa dan pergi ke kota besar, Seoul.
Dari video teaser pertama yang baru saja dirilis dibuka dengan adegan para penduduk Desa Samdal yang merasa sangat gembira setelah mendengar kabar kembalinya Jo Sam Dal.
Semakin banyak orang yang senang menyambut kembalinya Jo Sam Dal ke kampung halamannya, perempuan itu justru merasa semakin malu.
Karena sejak ia kecil, Sam Sal memiliki cita-cita untuk meninggalkan pulau kecil tempatnya lahir, dan pergi ke kota yang lebih besar, yakni Seoul.
BACA JUGA: Oma Sedih Gala Sky Curhat Minta Diantar Jemput Ayah ke Sekolah, Fadly Faisal Sigap Jadi Pahlawan
Kembalinya ia ke Samdal memberikan isyarat bahwa sesuatu yang buruk telah terjadi padanya, membuat ia tidak memiliki pilihan lain selain kembali ke kampung halaman.
Karena hal tersbut, ia merasa malu. Dengan nada suara kesal Sam Dal mengatakan, “Kepulanganku ke sini adalah sebuah rahasia,” sembari mati-matian menghindari para penduduk desa.
Tidak hanya itu, rupanya Sam Dal memiliki alasan lain mengapa ia tidak ingin kepulangannya diketahui banyak orang. Yaitu, teman masa kecilnya, Jo Yong Pil. Keduanya sudah lama sekali tidak berbagi kabar.
Setelah mendengar kabar mengenai kepulangan Sam Dal, Jo Yong Pil dengan putus asa mencari teman kecilnya itu. Tetapi, Sam Dal berusaha keras hingga mati-matian menghindari Yong Pil dan bersembunyi di balik tumpukan sampah.
Drama Korea ‘Welcome to Samdalri’ akan tayang perdana pada tanggal 2 Desember 2023, pukul 22.30 KST.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Don't Say You Love Me oleh Jin BTS: Ingin Lepas dari Cinta yang Menyakitkan
-
RIIZE Siap Bangkitkan Jiwa Menari Semua Orang di Lagu Comeback Bertajuk Fly Up
-
Mulai Rp 850 Ribu, Intip Harga Tiket Fanmeeting Ahn Hyo Seop di Jakarta
Artikel Terkait
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e