Key SHINee dikenal sebagai sosok yang humoris dan bisa menghidupkan suasana. Melansir akun X (dulunya Twitter) @923Keys pada Kamis, (18/7/2024), para bintang tamu dari program ‘What’s Wrong with being Wily’ pun membagikan kesannya setelah syuting bersama dan bertemu dengan idola 32 tahun tersebut.
“Rasanya semua orang berjuang untuknya. Dia lucu! Sungguh menakjubkan dia bisa berbicara bahasa Jepang dan membuat orang tertawa di variety show,” tuturnya.
Tak hanya itu, peserta yang lain juga menuturkan bahwa setiap kali Key berbicara, mereka bisa merasakan perbedaan suasana yang menakjubkan.
“Ketika dia berbicara suasananya menjadi berubah. Lalu saat menoleh ke pembawa acara, mereka akan berkata “mmm” dan kembali ke dunia nyata. Menyenangkan sekali,” imbuhnya.
Namun di balik sikapnya yang ceria dan lucu, Key ternyata punya sisi yang unik dan tidak seperti kebanyakan orang lainnya. Termasuk saat ia memberi nama penggemarnya dengan sebutan ‘Lil Freaks’.
Key pun membagikan alasannya mengapa ia memiliki nama yang unik dan lucu untuk para fansnya tersebut.
“Alasan mengapa saya menyebut mereka Lil Freaks adalah karena nama ini tidak populer (tidak banyak orang menggunakan kata ‘aneh’ untuk sebuah nama). Saya memikirkan hal ini karena saya adalah sosok yang memiliki minat, hobi, dan empati yang unik,” terang pemilik nama Kim Kibum ini.
“Saya merasa orang-orang yang sedikit memiliki sifat (unik) seperti ini bisa mengubah dunia (karena mereka berbeda), jadi saya mulai memanggil penggemar saya dengan nama itu,” imbuhnya.
Mendengar hal ini, para penggemar pun memberikan beragam respon melalui media sosial.
“Kibum sebenarnya mengatakan ini tidak umum dan sedikit aneh (dalam hal yang baik), tapi di sisi lain, hal ini membuatmu spesial,” kometar penggemar.
“Little Freaks itu orang-orang yang unik,” timpal yang lain.
“Normal itu sesuatu yang biasa, maka tetaplah menjadi ‘freaks’,” sahut yang lain.
Sementara itu, Key akan menggelar tur Asia pertamanya di selumlah negara, meliputi Jepang, Thailand, Indonesia, Taiwan, dan China.
Sejumlah event untuk menyemarakkan tur ini pun akan ditambahkan agar semakin banyak penonton yang bisa dijangkau dari acara ini.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tak Hanya Sesama Teman, Saat Guru dan Dosen Juga Jadi Pelaku Bully
-
Kisah Relawan Kebersihan di Pesisir Pantai Lombok
-
Viral Tumbler KAI: Bahaya Curhat di Medsos Bagi Karier Diri dan Orang Lain
-
Ricuh Suporter Bola hingga War Kpopers, Saat Hobi Tak Lagi Terasa Nyaman
-
Budaya Titip Absen: PR Besar Guru Bagi Pendidikan Bangsa
Artikel Terkait
-
Akibat Ulah Promotor, Onew SHINee Terpaksa Batalkan Fanmeeting di Malaysia
-
Taemin SHINee Terpilih Jadi MC Tunggal Program Survival 'Road to Kingdom'
-
Resmi Rilis Lagu Baru Bertajuk All Day, Onew Ungkap Alasan Gunakan Konsep Kantoran
-
Berhati Baik, Aaliyah Massaid Undang Penggemar ke Pernikahannya: Makasih Support Terus
-
Dikritik Penggemar karena Terlihat Kurus, PSY Balas dengan Video Mukbang
Entertainment
-
Review Drama China Why Women Love: Kisah Cinta Bos Tegas dan Asisten Berjiwa Bebas
-
Ayah Jihoon TWS Dikabarkan Meninggal Dunia, Agensi Beri Konfirmasi
-
Usai Terbitkan Buku Memoar, Aurelie Moeremans Sebut Pelaku Kembali Ganggu
-
Sinopsis The Raja Saab, Film India Terbaru Prabhas dan Sanjay Dutt
-
Pecah Telur! Timothee Chalamet Menang Aktor Terbaik di Golden Globe 2026