TWS bikin histeris anak sekolah saat tampil di Secret Transfer Student episode 4. Dilansir melalui YouTube @Studio Peanut Butter pada Jumat (4/10/2024), TWS menjadi bintang tamu untuk tampil di hadapan para siswa.
Dengan membawakan 2 lagu hits andalannya, TWS berhasil memikat seluruh penonton dengan penampilan live mereka. Pertunjukan ini dibuka dengan single debut mereka yang fenomenal, 'Plot Twist'. Kemudian mereka juga menyanyikan lagu terbaru "If I'm S Can You Be My N?".
Kedua lagu ini berhasil menciptakan kemeriahan di antara para penonton yang masih berusia remaja. Mereka tampak antusias menyaksikan Shinyu dan kawan-kawan bernyanyi dan menari.
Hal ini sekaligus membuktikan lagu TWS berhasil diterima di segala kalangan. Mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga tentara militer. Mulai pria hingga wanita.
Selain bernyanyi, keenam member TWS juga mengisi sesi obrolan dengan MC. Saat itu Shinyu mengaku bahwa ia adalah mantan ketua osis semasa sekolah dulu.
Mendengar hal ini, MC pun penasaran dan menanyakan kapan Shinyu memegang posisi tersebut.
"Serius?! Kapan kamu jadi ketua osis?" tanyanya.
"Aku ketua osis waktu kelas 6 SD," jawab leader TWS tersebut.
MC pun mengatakan, "Apa mereka memilih ketua osis berdasarkan penampilan? Mukamu keliatan bisa dipercaya, sih."
Idola asuhan Pledis Entertainment ini pun berterima kasih atas pujian tersebut.
Selain tampil di depan para siswa, sebelumnya, TWS juga mendapat sambutan hangat saat tampil di Festival Universitas Keimyung. Walau saat itu mereka hanya tampil berlima, yaitu Shinyu, Dohoon, Youngjae, Hanjin, dan Kyungmin.
Namun mereka tetap tampil profesional dan berhasil mengcover bagian Jihoon yang absen karena cedera lutut.
Shinyu sebagai leader pun menujukkan penyesalan atas kondisi yang menimpa Jihoon. Namun di sisi lain, ia juga berusaha menampilkan yang terbaik bersama member lainnya.
Melihat hal ini, para penggemar pun ramai memberikan komentarnya.
"Next time ke sekolahku ya!" komen penggemar.
"Ya sekolah kayak gini didatangi idol. Apalagi TWS ya makin betah sekolahnya. Malah tambah semangat," imbuh yang lain.
"Idola anak-anak, para remaja, cowok, cewek, semua gender dan umur," timpal yang lain.
"Lucu banget ketemu circle yang anak-anak sekolah," tulis yang lain.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
-
Lovelyz "November": Kamu sebagai Tujuan Hidup yang Tidak Pernah Berubah
-
Drama Korea Virtuous Business: Ibu Polos yang Dobrak Moral demi Ekonomi Keluarga
-
Jawaban Pertanyaan Hidup di Buku Ketika Aku Tak Tahu Apa yang Aku Inginkan
-
Key SHINee 'Golden': Warna-warni Masa Muda yang Relevan dengan Banyak Orang
Artikel Terkait
-
5 Fakta Menarik Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Borong Piala Citra di FFI 2024
-
Pokemon Festival 2024 Hadir di Indonesia, Catat Tanggalnya!
-
Terharu Menang Piala Citra, Sheila Dara Ungkap Dukungan Vidi Aldiano
-
Daftar Lengkap Pemenang FFI 2024, Jatuh Cinta Seperti Di Film-Film Borong 7 Piala Citra
-
Kembali Gandeng KlikFilm, Festival Sinema Prancis 2024 Digelar Lagi
Entertainment
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan