KISS OF LIFE baru saja merilis single pra-rilis bertajuk "R.E.M" untuk mini album ketiga "Lose Yourself" pada 4 Oktober 2024 pukul 6 sore KST.
“R.E.M” adalah lagu pop R&B bertempo sedang yang menyampaikan keinginan untuk tetap berada di alam mimpi karena kerinduan pada seseorang. Perasaan ini hanya bisa ditenangkan hanya dengan bertemu orang tersebut di alam mimpi sehingga mereka tidak ingin bangun dari siklus tidur REM.
Menurut S2 Entertainment, "R.E.M" akan berhubungan dengan judul lagu ‘Get Loud’ yang akan dirilis pada 15 Oktober”.
Saat pertama kali mendengarkan "R.E.M", saya langsung mengagumi musikalitas KISS OF LIFE sebagai penyanyi. Karena lagu ini tampak sangat berbeda dengan lagu mereka sebelumnya "Sticky" dan "Midas Touch".
Baik dari segi konsep, genre, tema, hingga outfit. Sehingga pendengar tidak bosan dan selalu terkaget-kaget dengan rilisan baru mereka.
Namun meski tampak berbeda, album ini tetap terasa "KISS OF LIFE". Perbedaan kontras dari lagu mereka juga menunjukkan kreatifitas tim di balik setiap comeback ini dan range vokal keempat member KISS OF LIFE.
Melalui "R.E.M", KISS OF LIFE seperti memberi hadiah pada fans global mereka agar lebih mudah memahami lirik yang mereka nyanyikan.
Story line dan musik videonya pun sederhana. Namun tetap sangat mengena di hati. Dimana KISS OF LIFE tampak sendu dan termenung karena perasaan rindu pada sosok yang sudah tidak lagi di sisi mereka.
Sangking galaunya, mereka sampai tidak ingin bangun dari tidur agar bisa tetap bersama sosok tersebut.
Namun meski liriknya sangat menyentuh dan melodinya sangat manis, "R.E.M" tetap nyaman untuk menemanimu beraktifitas.
Lagunya tidak terlalu melow pun melodinya tidak terlalu pelan sehingga tidak membuatmu mengantuk. Sebaliknya, vokal lembut KISS OF LIFE akan membuatmu ketagihan dan ingin mendengarkan lagu ini lagi dan lagi.
Saya merekomendasikan "R.E.M" milik KISS OF LIFE bagi kamu yang menyukai lagu bernada lembut dengan lirik menyentuh. Lagu ini ramah bagi semua kalangan bahkan bagi non Kpopers sekalipun.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
Bedah Skema Judi Online di Balik Film China "No More Bets"
-
Bedah Lagu SuperM Better Days: Ada Hari Menyenangkan setelah Masa Sulit
-
Semuanya Akan Baik-baik Saja, Ini 'Obat' di Balik Lagu EXO 'Just As Usual'
-
Mengenal Fangirling Sebagai Coping Mechanism untuk Bertahan Hidup
Artikel Terkait
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
-
Kumpulan Lirik Lagu Rohani Jumat Agung untuk Mengenang Penyaliban Yesus
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur